Logo Sulselsatu

Menparekraf Sandiaga Uno Dukung Makassar Festival Jazz Kembali Digelar

Asrul
Asrul

Kamis, 03 Juni 2021 15:45

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Panitia Makassar Jazz Festival 2021 menemui Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, di Jakarta, Kamis (3/6/2021).

Pertemuan ini berlangsung di lantai 16 Kantor Kementerian Pariwisata dan Ekraf Jakarta. Nampak hadir antara lain Arman Arfah, Yosi Nahwi Rasul, Darul Aqsa, Rusmayana (Kadis Pariwisata Kota Makassar), Muhammad Roem (Kabid Pemasaran) serta tim Makassar Jazz Festival 2021.

Pada kesempatan itu, Yosi Nahwi Rasul mengatakan Makassar Jazz Festival siap kembali dihelat setelah sempat terhenti akibat pandemi Covid-19.

Baca Juga : Anugerah Desa Wisata Indonesia 2023 Bawa Indonesia Bangkit, Wujudkan Pariwisata Berkelas Dunia

“Setelah 12 tahun Makassar Jazz Festival dilaksanakan dan terhenti saat pandemi, maka semangat kebangkitan kembali muncul setelah mendapatkan dukungan dari Pemerintah Kota Makassar dan Menteri Pariwista dan Ekonomi Kreatif,” ucap Yosi.

Dijelaskan Yosi, pihak panitia sudah mempersiapkan segala sesuatunya dalam pelaksanaan Makassar Jazz Festival 2021. Event ini diharap mampu menggerakkan ekonomi kreatif, khususnya industri musik.

“Sinergi berbagai unsur diperlukan mulai pelaku industri musik, pemerintah kota dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif,” harap Yosi.

Baca Juga : Andai Tidak Terpilih Jadi Cawapres, Begini Respon Sandiaga Uno

Sandiaga Uno pun menyambut baik semangat pelaksanaan Makassar Jazz Festival 2021.

Makassar Festival Jazz adalah simbol kebangkitan ekonomi. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif akan melakukan koordinasi dengan berbagai pihak agar kegiatan tersebut sukses dan terlaksana dengan baik,” ucap Sandi.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...