Logo Sulselsatu

Indira Yusuf Ismail Apresiasi Sejumlah Paud Dan TK Di Kota Makassar

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Selasa, 08 Juni 2021 15:59

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Tim Penggerak PKK Kota Makassar, yang juga selaku Bunda Paud Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail melakukan peninjauan ke beberapa Paud serta TK yang ada di kota Makassar.

Peninjauan dilakukan guna melihat secara langsung kondisi Paud dan juga TK yang ada. Beberapa titik yang dikunjungi hari ini, Selasa (08/06/2021)

Adapun TK yang dikunjungi yakni TK Pertiwi Kompleks PDAM, TK Dharma Wanita Persatuan Perumnas, serta Paud Al Madinah, serta kantor Paud Sentra Graha PKK.

Baca Juga : Indira Yusuf Ismail Pamit ke Pengurus TP PKK Makassar, Begini Pesannya

Bunda Paud Kota Makassar terbilang serius dalam upaya mewujudkan cita-citanya melahirkan Paud dan TK berstandarisasi di setiap wilayah Kecamatan Kota Makassar.

“Hari ini kita lakukan peninjauan, untuk mengevaluasi, melihat secara langsung, membandingkan dan juga mencermati kekurangan-kekurangan di sekolah TK dan Paud agar menjadi terstandarisasi,” ujarnya.

Salah satu Paud yang dikunjungi mendapat apresiasi yang luar biasa dari Bunda Paud yaitu Paud Al Madinah.

Baca Juga : Indira Yusuf Ismail Bawa Layanan Kesehatan ke Ruang Publik, Dorong Inovasi Pelayanan Sosial

“Luar biasa sekali, kita berharap sekolah negeri pun nantinya bisa seperti ini,” ujarnya.

Beberapa hal yang menurutnya perlu dilakukan pembenahan diantaranya kondisi gedung sekolah, ruang kelas, serta buku-buku penunjang bagi anak-anak.

“Kita menginginkan anak-anak kita menjadi anak yang sholeh dan sholeha, dan hal ini ditanamkan sejak awal. Namun, terkadang orang tua, suami istri cukup sibuk sehingga harus menitipkan anak-anak mereka. Setidaknya sebagai orang tua, kita menitipkan ditempat terbaik,” ujarnya.

Baca Juga : Fokus Pilwalkot, Indira Yusuf Ismail Pamit Sementara dari TP PKK Makassar

Peningkatan mutu dan kualitas Paud dan TK, diharapkan mampu memberikan peningkatan yang signifikan terhadap tumbuh kembang anak-anak, sebagai generasi penerus bangsa, yang memiliki akhlak mulia.

Dalam peninjauannya, Bunda Paud didampingi oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan, Andi Batari Toja, Pengurus TP PKK Makassar, Serta Kabid Paud Dinas Pendidikan Kota Makassar, Hikmah Manganni.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum06 Mei 2025 21:10
Kanwil Kemenkum Sulsel Ikuti Rakor Virtual Optimalisasi Layanan Pendaftaran Jaminan Fidusia
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) mengikuti Rapat Koordinasi Virtual bertaju...
OPD06 Mei 2025 21:02
Aset Reklamasi Belum Rampung, DPRD Sulsel Desak Kepastian dari PT Yasmin dan Pemprov
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Panitia Kerja (Panja) DPRD Provinsi Sulawesi Selatan melakukan kunjungan lapangan ke kantor PT Yasmin Bumi Asri yang berl...
Hukum06 Mei 2025 20:24
Kurang dari 24 Jam Pasca Dilaporkan, Polisi Ringkus 5 Terduga Pelaku Curnak di Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA – Tim Resmob Polres Bulukumba bersama personel Polsek Kindang berhasil mengungkap kasus pencurian ternak (curnak) yang ter...
Makassar06 Mei 2025 19:50
Bantuan Alat Pertanian untuk Warga Barombong, Andi Tenri Uji Apresiasi Respons Cepat DPP Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Aspirasi warga Barombong akhirnya membuahkan hasil. Dinas Perikanan dan Pertanian (DPP) Kota Makassar menyalurkan bantuan...