Euro 2020: Belanda Susah Payah Menang, Austria dan Macedonia Utara Cetak Sejarah

Euro 2020: Belanda Susah Payah Menang, Austria dan Macedonia Utara Cetak Sejarah

SULSELSATU.com, Makassar – Timnas Belanda harus susah payah untuk memastikan kemenangan atas Ukraina. Belanda dan Ukraina melakoni laga pertama mereka di Grup C Euro 2020, Senin (14/6/2021).

Sementara Austria juga sukses menang di laga pertamanya. David Alaba cs menang atas tim debutan Macedonia Utara.

Di Amsterdam Arena, Belanda unggul dua gol terlebih dahulu melalui Wijnaldum di menit 52 dan Weghorst di menit 59. Tapi Ukraina tak kendor memberi perlawanan sengit.

Hasilnya Ukraina sanggup menyamakan skor. Diawali gol Yarmolenko menit 75. Hanya empat menit berselang, Yaremchuk mencetak gol kedua Ukraina. Sekaligus membuat skor imbang menjadi 2-2.

Beruntung bagi Belanda karena Dumfries akhirnya menegaskan kemenangan untuk timnya di menit 85. Gol di penghujung laga ini menjadi yang terakhir. Skor 3-2 bertahan hingga akhir laga.

(Austria mencatat kemenangan pertama sepanjang keikutsertaan mereka di Piala Eropa).

Sementara Austria yang menang atas Macedonia Utara membuat mereka mencetak sejarah kemenangan pertama di pentas Piala Eropa. Austria mengawali kemenangan di menit 18 lewat gol Stefan Lainer.

Tapi Macedonia Utara merespon lewat gol  Goran Pandev sepuluh menit kemudian. Austria yang terus menekan akhirnya mencetak dua gol susulan. Masing-masing oleh Michael Gregoritsch di menit 78 dan Marko Arnautovic di menit 89. Skor 3-1 bertahan hingga akhir laga.

Meski kalah, sejarah juga tercipta untuk Macedonia Utara. Sebiji gol dari Goran Pandev adalah gol pertama mereka di ajang Piala Eropa.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga