Logo Sulselsatu

Caretaker Ketua Karang Taruna Sulsel Dijabat Budhy Setiawan

Asrul
Asrul

Jumat, 18 Juni 2021 18:55

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Ketua Umum Karang Taruna Nasional Budhy Setiawan ditunjuk sebagai caretaker Ketua Karang Taruna Sulawesi Selatan.

Penunjukan ini tertuang dalam surat yang dikeluarkan Pengurus Karang Taruna Nasional dengan nomor 002/Kep/PNKT/CAR/Sulsel/VI/2021. Surat itu diteken oleh Ketua Umum Karang Taruna Nasional Didik Mukhranto dan Sekjen Deden Sirajuddin. Surat tertanggal 17 Juni 2021 telah beredar luas di pengurus Karang Taruna Sulsel.

Anggota DPR RI dari Fraksi Golkar itu diberikan tugas selama tiga bulan untuk menyelenggarakan Temu Karya Karang Taruna Sulsel untuk memilih pengurus defenitif yang baru. Jika dalam waktu tiga bulan Temu Karya belum terlaksana, maka kepengurusan caretaker memungkinkan untuk diperpanjang.

Baca Juga : Pengurus Karang Taruna se-Indonesia Bakal Bertemu Wapres Terpilih Gibran di Makassar

Untuk itu, Pengurus Caretaker diminta untuk segera membentuk panitia pengarah (SC) dan panitia pelaksana (OC). Pengurus Carataker pun diminta untuk berkoordinasi dengan Pemprov Sulsel, Dinas Sosial Sulsel, dan Karang Taruna Nasional.

Selanjutya, Pengurus Caretaker Sulsel diminta untuk melaporkan hasil kerjanya kepada Pengurus Karang Taruna Nasional dengan menembuskan juga kepada Pemprov Sulsel.

Budhy Setiawan ditunjuk sebagai caretaker setelah masa kepengurusan Karang Taruna Sulsel yang dinakhodai Farouk M Betta telah berakhir. Masa kepengurusan mantan Ketua DPRD Makassar telah berakhir September 2020.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...
Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...