Logo Sulselsatu

Resmikan Rumah Baca Qur’an, Bupati Indah Ungkap Virus Kebaikan Jangan Kalah dari COVID-19

Andi
Andi

Sabtu, 19 Juni 2021 21:30

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani meresmikan Rumah Baca Qura'an Armina (Foto/Int)
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani meresmikan Rumah Baca Qura'an Armina (Foto/Int)

SULSELSATU.com – Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani meresmikan Rumah Baca Qura’an Armina di Kecamata Sukamaju, Sabtu (19/6/2021).

Pada kesempatan itu, Bupati juga berkesempatan meletakkan batu pertama pembangunan Gedung Aula Remaja Binaan Lembaga Pembinaan dan Pengembangan TK Al-Qur’an (LPPTKA) BKPRMI Luwu Utara.

Indah Putri Indriani mengajak seluruh warga untuk bisa ikut berpartisipasi dalam pembangunan Rumah Baca Al-Qur’an.

Baca Juga : Lampaui Target Pileg 2024, Golkar Luwu Utara Kunci 11 Kursi di Parlemen

“Ini merupakan kesempatan bagi kita berbuat baik dengan ikut berpartisipasi dalam pembangunan Rumah Baca Al Qur’an, termasuk pembangunan Aula Remaja Binaan LPPTKA BKPRMI,” ungkap Indah.

“Butuh partisipasi masyarakat untuk melancarkan proses pembangunan gedung ini,” jelas Indah.

Dalam kesempatan tersebut, Indah mengungkapkan virus kebaikan harus lebih cepat penyebarannya ketimbang virus COVID-19.

Baca Juga : Bupati Indah Bantah Larang Terima Bantuan NasDem Untuk Kakek Nyahmun

virus kebaikan jangan kalah dari virus corona. Dalam artian bahwa virus kebaikan itu harus lebih luar biasa penyebarannya daripada virus COVID-19. Sering-seringlah berkumpul dengan orang-orang baik, yang lisannya juga baik,” ajak Indah.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...