Logo Sulselsatu

Hasil Survey, IKM Layanan Inap RSUD Andi Makkasau Dinilai Sangat Baik

Asrul
Asrul

Kamis, 24 Juni 2021 15:49

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) terhadap layanan rawat inap RSUD Andi Makkasau dinilai sangat baik. Hal ini terpotret dari survey IKM melalui quisioner yang diisi oleh pasien maupun keluarga pasien.

Survey tersebut merupakan survey yang dilakukan managemen RSUD Andi Makkasau enam bulan sekali.

“Hasilnya sebanyak 88 persen responden dari 65 sampel dari pasien dan keluarga pasien merespon sangat baik layanan rawat inap,” urai Renny Anggraeny Sari, Direktur RSUD Andi Makkasau, Rabu, (23/6/2021).

Baca Juga : VIDEO: Kebakaran Lahan Kosong di Belakang Kantor Dispora Parepare

Sementara untuk mutu pelayanan rawat jalan kata Renny, nilai IKM sebanyak 81 persen atau kategori baik .

“Kita mengambil responden sebanyak 331 orang dengan nilai IKM 81 atau baik,” terangnya.

Renny menjabarkan survey IKM meliputi beberapa indikator, di antaranya persyaratan pelayanan, prosedur pelayanan, waktu pelayanan, tarif pelayanan, produk spesifikasi jenis layanan, kompetensi pelaksana, sarana dan prasarana serta penanganan pengaduan.

Baca Juga : Tiba di Parepare, Pj Gubernur Sulsel Tebar Benih Udang Vaname dan Tanam Pisang Cavendish

“Hasil ini tentunya tidak membuat kami berpuas diri, namun menjadi cambuk untuk meningkatkan pelayanan lebih baik lagi,” tutup Renny.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Fardi
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...