Logo Sulselsatu

Jadi Identitas Bangsa, BI Sulsel Sosialisasi Cinta Bangga dan Paham Rupiah

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Sabtu, 26 Juni 2021 19:07

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) Sulsel menyosialisasikan cinta bangga dan paham (CBP) rupiah kepada jurnalis di Makassar. Di samping itu, sosialisasi juga agar lebih memahami bahwa rupiah sebagai identitas dan simbol negara.

Sosialisasi dimaksud agar lebih menumbuhkan rasa cinta untuk merawat, bangga bahwa rupiah merupakan identitas bangsa dan simbol negara, serta paham jika rupiah memiliki fungsi penting dalam perekonomian Indonesia.

Kepala BI Sulsel, Budi Hanoto mengatakan, perlu menanamkan cinta bangga dan paham rupiah. Rupiah harus dirawat, dikenali dan menjaganya sebagai wujud cinta. Rupiah harga mati sebagai simbol kedaulatan negara, dan pemersatu bangsa serta dan satu-satunya alat pembayaran sah.

Baca Juga : VIDEO: Proyeksi Penopang Ekonomi Sulsel 2023

“Paham rupiah sebagai cerminan kinerja Indonesia, stabilitas ekonomi, fungsinya sebagai alat penyimpan nilai, melakukan transaksi pembayaran, dan membelanjakan rupiah,” kata Budi dalam Sosialisasi Cinta Bangga dan Paham Rupiah di Four Point by Sheraton Makassar, Sabtu, (26/6/2021).

Dengan paham rupiah juga kata Budi, masyarakat akan lebih bijak dalam membelanjakan uang rupiah untuk menjaga kestabilan nilai rupiah. Sosialisasi lanjutnya, akan dilakukan pada semua kabupaten/kota di Sulsel.

Budi menjelaskan, sosialisasi cinta bangga dan paham Rupiah bakal dilakukan pada semua elemen masyarakat. Sebelumnya, sosialisasi telah dilakukan pada industri ritel dan perbankan.

Baca Juga : Hadiri FGD BI, Wali Kota Danny Sebut Program Sombere’ Smart City Dukung Pemulihan Ekonomi Nasional

“Edukasi rupiah tidak lagi pada 3D (dilihat, diraba, diterawang), tetapi mengalami rebranding menjadi cinta bangga dan paham rupiah. Rupiah bukan hanya mata uang tetapi simbol kedaulatan yang memiliki peran penting dalam stabilitas ekonomi,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...
Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...