Logo Sulselsatu

8 Besar Euro 2020: Italia vs Belgia, Gli Azzuri Dapat Lawan Sepadan

Midkhal
Midkhal

Jumat, 02 Juli 2021 21:40

Skuat Italia berlatih jelang menghadapi 8 besar Euro 2020 melawan Belgia.
Skuat Italia berlatih jelang menghadapi 8 besar Euro 2020 melawan Belgia.

SULSELSATU.com, Makassar – Italia mendapat lawan sepadan, Belgia, di Euro 2020" href="https://www.sulselsatu.com/topik/8-besar-euro-2020">8 besar Euro 2020. Sabtu (3/6/2021) dinihari nanti, kedua tim akan berebut tiket semifinal.

Italia dan Belgia adalah tim unggulan juara di turnamen akbar se Eropa tersebut. Namun langkah Italia sejauh ini belum benar-benar teruji. Di fase grup, Gli Azzuri tak kesulitan menghadapi perlawanan Turki, Swiss dan Wales.

Lalu di babak 16 besar, Italia baru menghadapi perlawanan yang cukup alot dari Austria. Tapi seperti yang sudah diprediksi, Italia sukses mengalahkan lawannya itu.

Baca Juga : MU Sedang Selesaikan Proses Transfer Raphael Varane dari Real Madrid

Beda cerita dengan Belgia. Yang harus menghadapi Portugal di babak 16 besar, sebelum akhirnya berhasil ke babak selanjutnya. Di atas kertas, Belgia terbilang lebih teruji karena menyingkirkan sang juara bertahan.

“Italia akan menjadi lawan terberat yang pernah kami temui sejauh ini. Mereka memiliki rentetan rekor kemenangan yang bagus dan itu akan menjadi tantangan yang bagus bagi kami untuk mengakhiri rekor itu,” lugas Pelatih Belgia, Roberto Martinez.

“Kami mungkin bisa mendapat keuntungan dari ruang terbuka, tapi itu pasti tidak akan lebih mudah,” lanjut Martinez.

Baca Juga : Euro 2020: Inggris, Denmark Susul Italia dan Spanyol ke Semifinal

Pelatih Italia, Roberto Mancini juga jelas waspada terhadap Belgia. Mancini tahu benar kualitas lawannya itu malam ini.

“Kami akan memainkan permainan kami sendiri, selalu menghormati tim yang kami hadapi karena kami tahu betapa bagusnya mereka. Tidak ada pertandingan mudah seperti yang telah kita lihat di turnamen ini. Belgia tentu saja salah satu tim terbaik di dunia saat ini. Setiap pertandingan sulit pada tahap turnamen ini,” katanya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...