Logo Sulselsatu

Wawali Pangerang Rahim Virtual Bareng Plt Gubernur Sulsel

Andi Fardi
Andi Fardi

Rabu, 04 Agustus 2021 23:34

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, Parepare — Wakil Walikota Parepare mengikuti secara virtual Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

Rapat Koordinasi yang diikuti oleh para Kepala Daerah dan Forkopimda se-Sulawesi Selatan itu membahas sinergitas dalam penanganan Covid-19, vaksinasi dan pemulihan ekonomi.

Plt Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman pada kesempatan itu membahas program-program dan langkah-langkah strategis dalam penangan Covid-19, vaksinasi dan pemulihan ekonomi.

Satu diantaranya adalah program telemedicine dimana Andi Sudirman mengajak kepada seluruh pemerintah kabupaten/kota menggunakan akses tersebut dalam mempermudah pasien Isolasi Mandiri untuk berkonsultasi dengan petugas medis.

“Ini untuk memberikan solusi kepada masyarakat yang sedang menjalani Isolasi Mandiri agar mereka dapat berkomunikasi dengan dokter tentang apa yang harus mereka lakukan,” ucap Andi Sudirman.

“Bahkan dengan akses ini, pasien Covid-19 yang Isoman dapat berkonsultasi tentang obat apa yang harus mereka konsumsi,” ungkapnya.

Wakil Walikota Parepare, H. Pangerang Rahim pada kesempatan itu didampingi oleh Kepala Satpol PP dan Kepala BPBD Kota Parepare.

Ia berharap dengan adanya sinergitas antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dengan Pemerintah Kabupaten/Kota dalam penangan Covid-19 ini, dapat menghasilkan hal yang maksimal sehingga penyebaran virus tersebut dapat ditekan semaksimal mungkin.

“Mari sama sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan selalu taat Protokol Kesehatan sehingga kita dapat kembali beraktivitas dengan Norman kembali,” harap Pangerang.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...