SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel mendatangkan alat High Flow Nasal Cannula atau HFNC. Langkah tersebut diambil untuk meningkatkan pelayanan penanganan Covid-19.
Alat ini digunakan untuk bantu pernapasan terapi oksigen aliran tinggi. HFNC ini nantinya akan ditempatkan di ruangan ICU rumah sakit. Dengan hadirnya alat ini, pasien tidak harus diinkubasi menggunakan ventilator invasif untuk mencegah gagal napas dan hipoksia.
Ketua Koordinator Posko dan Kesekretariatan Satgas Covid-19 dr Arman Bausat mengatakan sebanyak 85 unit HFNC akan dimiliki Pemprov Sulsel.
Baca Juga : Pembangunan Stadion Barombong Tertunda, Wali Kota Danny Sebut Pemprov Fokus Stadion Mattoangin
“Ada HFNC 35 unit sudah tiba hari ini di posko Satgas Covid-19 Sulsel. 35 ini dibiayai oleh anggaran Pemprov Sulsel, Pemprov yang beli,” katanya Jumat, (06/08/2021).
Diketahui, Plt Gubernur Sulsel telah meminta alat tersebut sebanyak 50 diminta dari pihak kementerian Kesehatan dan 35 unit dibeli Pemprov Sulsel.
Direktur RS Dadi ini menjelaskan alat HFNC ini digunakan untuk pasien dengan gejala berat akibat terpapar Covid-19, dan dokter anastesi cenderung suka memakai alat tersebut.
Baca Juga : Plt Gubernur Sulsel Tolak Serahkan Stadion Barombong Dikelola Pemkot
“Alat ini bagus, dan tidak menyiksa pasien dan bisa dipake untuk mengalirkan oksigen banyak kepada pasien yang sesak sekali, Dan ini alat nyaman bagi pasien, tidak terlalu bahaya buat pasien, serta mudah diaplikasikan oleh dokter di ICU,” jelas dr Arman
Selain itu, Dr Arman mengatakan pengadaan alat HFNC yang baru tiba ini untuk mendukung kamar-kamar ICU yang banyak, karena nanti akan ada penambahan ruangan ICU sebanyak 35 kamar, jumlah yang diminta oleh Plt Gubernur Sulsel.
Dr Arman mengungkapkan alat -alat ini juga mungkin akan digunakan untuk mensupport daerah disamping rumah sakit provinsi, didistribusikan ke daerah yang sangat membutuhkan.
Baca Juga : Ingin Lanjutkan Stadion Barombong, Danny Bakal Temui Plt Gubernur
“Alat-alat yang 35 ini akan mensupport juga daerah, di samping rumah sakit milik Pemprov Sulsel,” jelasnya.
Sementara itu, Plt Gubernur Sulsel, Sudirman Sulaiman menyampaikan bahwa HFNC akan meningkatkan daya tampung ICU Rumah Sakit.
“Alhamdulillah hasil pembelian HFNC (High Flow Nasal Connula) untuk membantu meningkatkan daya tampung ICU RS Provinsi dan kabupaten/kota telah tiba,” sebutnya.
Baca Juga : Andi Sudirman Sulaiman Masuk Jajaran Gubernur Terpopuler 2021 Versi Indonesia Indicator
Imbuhnya, alat ini sangat penting untuk penambahan konversi tempat tidur (TT) ICU RS dalam penanganan COVID-19 di Sulsel.
Pada penggunaan alat bantuan oksigen, bila menggunakan non rebreathing mask (NRM) tidak membantu menaikkan saturasi oksigen maka pilihan selanjutnya adalah menggunakan high flow nasal canul (HFNC). HFNC memiliki debit aliran oksigen 50-60 liter/menit. Sedangkan dengan menggunakan ventilator dengan debit aliran oksigen 15 liter/menit.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar