Logo Sulselsatu

Astra Motor Sulsel Rayakan Kemerdekan dengan Konser di Atas Kapal Pinisi

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Minggu, 15 Agustus 2021 20:30

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) di hari kemerdekaan RI nanti, menggelar konser bertajuk PCX Sound from The Pinisi. Konser dilaksanakan secara virtual di akun Instagram dan Facebook HondaJagoanku pada 17 Agustus 2021 nanti.

Manager Marketing Astra Motor Sulsel untuk wilayah Sulselbar, Gangga Nanda Adi mengatakan, konser yang digelar memadukan kemegahan Kapal Pinisi dan unsur mewah yang disematkan pada sepeda motor New Honda PCX160.

“egiatan ini digelar pada 17 Agustus 2021 pkl. 19.30 WITA secara live virtual di Instagram dan Facebook HondaJagoanku. Konser di atas Kapal Pinisi untuk pertama kalinya digelar oleh Honda dalam rangka menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Gelaran konser virtual dipandu oleh host Tuming Abu,” kata Gangga, Minggu, (15/8/2021).

Baca Juga : Mudik Bersama AHM Berangkatkan 2.572 Konsumen Setia Honda ke Kampung Halaman

Konser dimeriahkan dengan penampilan special guest star Ruang Baca, Musisi Jenaka, dan kolaborasi musisi Fian Rynaldy bersama Ismy Amaliah. Tidak hanya itu kata Gangga, penonton juga akan dimanjakan dengan kuis berhadiah menarik seperti helm exclusive Honda, sepatu compass, dan voucher belanja.

Gangga menjelaskan, konser ini merupakan persembahan special Astra Motor untuk memberikan hiburan kepada pecinta sepeda motor Honda. Kali ini, kami memadukan unsur budaya Sulsel Kapal Pinisi yang dikemas secara menarik dan digelar secara virtual untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.

Astra Motor bertekad untuk turut serta aktif dalam melestarikan budaya di wilayah operasional kami dengan memasukan unsur-unsur kebudayaan Makassar ke dalam beragam kegiatan kami. Kolaborasi ini menghasilkan paduan yang harmonis antara keunggulan produk sepeda motor Honda terbaik, bersanding dengan budaya di tanah Sulawesi,” terangnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Sri Wahyudi Astuti
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel03 April 2025 23:26
Bupati Syahar Kenalkan Wisata Sungai Lampiring Sidrap, Ajak Warga Menikmati Kuliner di Atas Air
SULSELSATU.com, SIDRAP – Memanfaatkan momen libur Idul Fitri 1446 Hijriah, Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, mengunjungi salah satu destinasi wisata...
Sulsel03 April 2025 21:37
Hadiri Halal Bihalal SMA Negeri 1, Wali Kota Parepare Tasming Hamid Ajak Alumni Bersinergi Membangun Kota
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menghadiri acara Halal Bihalal SMA Negeri 1 (Smansa) Parepare yang digelar di Audi...
Berita Utama03 April 2025 21:11
Si Jago Merah Lahap Rumah Warga 71 Tahun di Barrang Lompo
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kebakaran menghanguskan sebuah rumah di Pulau Barrang Lompo, Kecamatan Sangkarrang, Kota Makassar, pada Kamis (3/04/2...
Makassar03 April 2025 20:54
Cegah Genangan dan Banjir Satgas Drainase Makassar Bersihkan Saluran di Jl Gunung Bawakaraeng
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Satuan Tugas Drainase (PARITTA) Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar bergerak cepat membersihkan sampah dan ...