Logo Sulselsatu

Rombongan ke BWP, Dapat Promo Rp100 Ribu Termasuk Makan

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Selasa, 31 Agustus 2021 11:23

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bugis Waterpark Advanture (BWP) menghadirkan promo spesial paket tiket bundling yang bekerja sama dengan tenant mal dan hotel.

Paket tiket bundling memberikan harga khusus rombongan sudah termasuk makan dengan harga Rp100 ribu khusus di weekend dan Rp120 ribu untuk di weekend.

Marketing & Commersial General Manager Bukit Baruga, Muhammad Imran Yusuf mengatakan, Bugis Waterpark Adventure kembali dibuka dengan menerapkan protokol kesehatan terbaru.

Baca Juga : Family Gathering 70 Tahun KALLA Jadi Momen Seluruh Karyawan Lebih Saling Mengenal

“BWP berusaha menciptakan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung. Bulan Agustus ini, Bugis Waterpark Adventure menghadirkan promo spesial dengan harga tiket Rp100 ribu untuk hari Senin hingga Jumat. Kemudian, untuk Sabtu dan Minggu harga tiket Rp150 ribu,” jelasnya, Selasa, (31/8/2021).

Bugis Waterpark Adventure juga menawarkan area khusus untuk camping dengan harga Rp100 ribu per orang sudah termasuk dengan tiket masuk. Selanjutnya, ada paket outbound, BWP menawarkan harga <50 Rp250 ribu per pack, peserta 50-100 Rp225 ribu per pack, dan peserta >50 senilai Rp200 ribu per pack.

Imran juga menjelaskan, Sekolah Alam di Bugis Waterpark Adventure juga menyediakan ruang terbuka hijau bagi siswa dengan harga Rp90 ribu per orang weekdays, dan Rp100 ribu per orang saat weekend. Terakhir, hadir juga Extreme Sport Kompetisi antar SMA dengan biaya pendaftaran Rp75 ribu per orang.

Baca Juga : Promo Spesial HUT 70 Tahun KALLA, Bukit Baruga Beri Kemudahan Bayar Rp10 Juta Bisa Ikut Instant Approval

Bugis Waterpark Adventure diizinkan beroperasi dengan kapasitas 25 persen. Pengunjung yang diperbolehkan masuk harus sudah divaksin, kecuali anak usia dibawah 12 tahun boleh masuk tanpa surat vaksin,” ujarnya.

Setiap pengunjung wajib mengunduh aplikasi Peduli Lindungi. Setelah itu, pengunjung harus memasukkan data diri, dan memindai kode di pintu masuk dan pintu keluar Bugis Waterpark Adventure. Jika hasil indikator scan berwarna hijau, pengunjung diperbolehkan masuk, apabila berwarna merah, tidak diperbolehkan masuk.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Sri Wahyudi Astuti
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum20 April 2025 21:57
Kanwil Kemenkum Sulsel Harmonisasi 33 Rancangan Peraturan Kepala Daerah dalam Sepekan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Divisi Peraturan Perundang – undangan dan Pembinaan Hukum (P3H) Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawes...
Pendidikan20 April 2025 21:06
Samsung Solve for Tomorrow 2025 Resmi Dibuka, Ajak Anak Muda Indonesia Jadi Inovator Dunia
SULSELSATU.com, JAKARTA – Samsung Solve for Tomorrow 2025 kembali dibuka untuk anak sekolah menengah atas, kejuruan, madrasah aliyah dan setingk...
Sulsel20 April 2025 20:18
Wabup Gowa Resmi Tutup Bimbingan Manasik Haji KBIH Syekh Yusuf
Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin menutup secara resmi Manasik Jemaah Calon Haji (JCH) kelompok Bimbingan Manasik Ibadah Haji (KBIH) Syekh Yusuf d...
Pendidikan20 April 2025 20:07
Bupati Husniah Apresiasi Langkah KKSS Bangun Sekolah Unggulan Pertama di Gowa
Bupati Gowa Sitti Husniah mengapresiasi langkah Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) membangun sekolah unggulan pertama di Kabupaten Gowa....