SULSELSATU.com, Parepare — Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare, dr. Hj. Renny Anggraeny Sari mengikuti pembukaan pelatihan dasar (Latsar) CPNS tahun anggaran 2021 secara virtual.
Pelatihan dasar CPNS formasi tahun 2019 tahun anggaran 2021 lingkup Pemerintah Kota Parepare itu dipusatkan di Aula BKPSDM Provinsi Sulsel, Makassar, Selasa (7/9/2021).
“Direktur RSUD Andi Makkasau mengikuti secara virtual melalui zoom meeting diruang kerjanya. Juga diikuti oleh Kasubag Umum dan Kepegawaian, Anita Anggreany, serta para peserta lainnya di aula rumah sakit,” ujar Kabid Infokom, Hj Mukkaramah.
Sebelumnya, Wali Kota Parepare, Taufan Pawe menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan pelatihan CPNS tersebut.
“Pelatihan ini sebagai momentum untuk mengembangkan kompetensi aparatur sipil negara dalam pemenuhan tugas dan tanggung jawab sebagai abdi negara, abdi masyarakat dan tentunya juga sebagai pelayan masyarakat,” katanya.
Walikota dua periode itu mengimbau agar para CPNS dapat mengikuti pendidikan dan pelatihan dengan baik, guna meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM), maupun potensi diri.
“Masa sulit saat ini pemerintah membutuhkan SDM yang handal untuk menunjang kemajuan teknologi informasi dan komunikasi, sekaligus untuk mencapai keunggulan kompetitif,” imbuh dia.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar