Logo Sulselsatu

Hadiri Milad KAHMI, Wali Kota Danny Kembali Ingatkan Adaptasi Sosial

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Selasa, 07 September 2021 18:37

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto meminta agar semua pihak menerapkan adaptasi baru dalam keadaan pandemi dewasa ini. Danny juga meminta pada organisasi KAHMI dapat menjadi penggerak edukasi di masyarakat.

Danny Pomanto meminta selain penerapan protokol kesehatan yang menjadi hal mutlak juga perlu adanya kebiasaan baru yang harus senantiasa di lakukan sebagai bentuk penyelamatan diri sendiri dan orang banyak.

Hal ini disampaikan Danny Pomanto saat menghadiri Milad KAHMI ke 35 tahun yang di adakan di Aula Rumah Sakit Gigi dan Mulut Unhas di Jalan Baraya Makassar, Selasa (7/9/2021).

Baca Juga : Danny Pomanto Ramaikan Milad KAHMI ke-58 di Tokka

“Selamat milad KAHMI yang ke 35 tahun. Hari ini berkolaborasi dengan Rumah Sakit Gigi dan Mulut Unhas tentu banyak manfaat yang di rasakan oleh masyarakat. Dengan upaya seperti ini sama halnya membantu pemerintah dalam mengedukasi dan mencari masyarakat yang membutuhkan bantuan penanganan kesehatan utamanya gigi dan mulut” ungkap Danny.

Milad KAHMI yang juga di rangkaikan dengan bakti sosial operasi bibir sumbing dan langit-langit serta donor darah ini juga di hadiri oleh ketua MD KAHMI Makassar Prof Dr H A Pangerang Moenta dan Direktur RSGM Unhas drg Andi Tajrin.

Berdasarkan informasi, untuk peserta operasi bibir sumbing yang tercatat oleh panitia yakni 11 orang dan 4 orang di antaranya berasal dari Kota Makassar. Agar kegiatan bakti sosial ini berjalan baik maka di lakukanlah penandatanganan MoU antara pihak RSGM Unhas dan KAHMI Makassar yang di saksikan langsung oleh Wali Kota Danny Pomanto.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...
Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...