Logo Sulselsatu

Bermodal “Bismillah” Seorang Jurnalis di Jeneponto Mendaftar Balon Kades

Dedy
Dedy

Sabtu, 18 September 2021 10:22

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com,Jeneponto – Salah satu Jurnalis Online di Jeneponto, Haris, resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Kepala Desa Bungeng Kecamatan Batang, Jeneponto, Jumat (17/09/2021) kemarin.

Haris mendaftarkan diri ke Sekretariat Panitia Pilkades Bungeng, di Kantor Desa Bungeng dengan diantar oleh sejumlah Jurnalis di Jeneponto untuk memberi support.

“Hanya dengan niat tulus mengabdi untuk masyarakat Desa Bungeng, Insya Allah Amanah,”ujar Haris kepada awak media usai mendaftar.

Menurut Haris, dirinya maju sebagai bakal calon kepala Desa lantaran banyaknya dorongan dari pihak keluarganya dan masyarakat setempat.

“Dukungan Keluarga dan masyarakat Desa Bungeng tak ingin saya sia siakan. Jika takdir saya menjabat Kepala Desa, tentunya amanah masyarakat harus dijaga dengan baik,”Katanya.

Haris mengaku maju sebagai Bakal Calon kepala Desa tak membawa banyak modal.

“Modal Saya Hanya Bismillah,”pungkasnya.

Sebelum mendaftar, Haris mengaku telah melakukan silaturahmi ke beberapa tokoh masyarakat. Termasuk ia silaturahmi dengan beberapa kandidat bakal calon kepala desa yang lainnya.

Tujuannya kata Haris, ia ingin mengajak untuk berkontestasi dengan secara sehat sehingga penyelenggaraan Pilkades berjalan dengan lancar dan damai.

“Harapan saya semoga Pilkades desa Bungeng kedepan berjalan lancar dan aman. Ayo bersama-sama bangun dan jaga desa kita,” punkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Lifestyle24 April 2025 07:36
Kartini Masa Kini Belajar Safety Riding Lewat Simulasi Berkendara
Memaknai Hari Kartini 2025, PT Astra Honda Motor (AHM) bersama 28 jaringan main dealer sepeda motor Honda di seluruh Indonesia kembali menggelar kampa...
Hukum23 April 2025 23:39
Kanwil Kemenkum Sulsel Siap Bangun Citra Kementerian Lewat Media Sosial
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Humas Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel), Selasa (22/4/2025), Bertempat d...
Makassar23 April 2025 22:56
Muhammadiyah Makassar Nyatakan Dukungan Penuh untuk Pemerintahan Appi-Aliyah
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Makassar menyatakan komitmennya mendukung penuh seluruh program Pemerintah Ko...
Makassar23 April 2025 22:05
Menparekraf Tinjau Makassar Creative Hub, Aliyah: Ini Masa Depan Ekonomi Kota
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Teuku Riefky Ha...