Fahruddin Rangga Santuni Korban Kebakaran di Galesong

Fahruddin Rangga Santuni Korban Kebakaran di Galesong

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Korban kebakaran di Kabupaten Takalar tepatnya Desa Galesong Baru Kecamatan Galesong dan Desa Tarowang Kecamatan Galesong Selatan terus mendapat simpati.

Terbaru, Legislator DPRD Sulawesi Selatan dari Fraksi Golkar Fahruddin Rangga mengunjungi dan memberikan santunan, Jumat (8/10/2021).

Dalam kesempatan itu, Rangga memberi penguatan dan semangat kepada para korban, agar bisa lebih sabar dalam menghadapi ujian hidup.

“Saya baru tiba dari kunjungan kerja di DPRD Jawa Timur dan hanya mampir shalat Jumat langsung ke lokasi kebakaran. Maaf baru menyempatkan diri melihat saudara-saudara kami yang tertimpa musibah kebakaran,” ujar Rangga.

Wakil Ketua Banggar DPRD Sulsel tersebut memberikan paket sembako berupa beras telur, mie instan, dan uang tunai.

“Nilainya tidak seberapa tetapi semoga bisa meringankan sedikit beban yang dialami para korban kebakaran,” ucapnya.

Dia pun meminta doa, semoga korban yang terimpa musibah kebakaran diberi kesabaran dan keikhlasan menerima ujian dari Allah SWT.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga