Logo Sulselsatu

Kata Beregu Putra Putri Sulsel Sabet Medali Emas

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Selasa, 12 Oktober 2021 12:57

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAPUA – Karateka Sulsel kembali mempersembahkan medali emas untuk nomor kata beregu putra dan putri di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.

Pada pertandingan final yang digelar di GOR Politeknik Penerbangan, untuk nomor Kata Beregu Putra yang diperkuat Dasril dkk, Sulsel melibas DKI Jakarta dengan skor 24,68.

Sementara nomor Kata Beregu Putri yang diperkuat Magfirah, Nadya, dan Nur Rizka, Sulsel menundukkan tuan rumah Papua dengan perolehan skor 24,34.

Baca Juga : PON Papua, DKI Jakarta Puncaki Klasemen Sementara

“Alhamdulillah medali emas dari cabor karate nomor Kata Beregu Putra dan Putri,” ujar Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sulsel, Andi Arwin Azis, Selasa (12/10/2021).

Arwin mengakui, Sulsel menaruh harapan untuk cabor Karate bisa mendulang banyak medali emas di PON tahun ini. Terlebih, di babak penyisihan lalu, Sulsel menjadi yang terbaik. Untuk itu, ia tetap optimistis target Sulsel masuk 10 besar perolehan medali bisa tercapai.

“Alhamdulillah Insyaa Allah target 10 besar dapat tercapai menunggu kejutan selanjutnya di nomor kumite dan cabor lainnya,” harapnya.

Baca Juga : Sri Eviyanti Sumbang Medali Emas Pertama Buat Kontingen Sulsel di PON XX Papua 2021

Keberhasilan Kata Beregu Putra dan Putri tersebut membuat Sulsel sejauh ini mengumpulkan 10 medali emas di PON XX Papua.

“InsyaAllah semoga ada kejutan lagi di nomor kumite,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...