SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dinas Kesehatan Kota Makassar terus menggenjot Program Vaksin 100 RT Satu Hari 100 Persen. Saat ini program tersebut sudah mulai berjalan di beberapa kecamatan. Kini sudah masuk di kecamatan keempat.
Empat kecamatan tersebut adalah Kecamatan Rappocini, Biringkanaya, Tamalate, dan Panakkukang. Pelaksanaan vaksinasi dilakukan secara bergilir di masing-masing kecamatan. Saat ini, sedang berjalan di Kecamatan Panakkukang.
Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar Nursaida Sirajuddin mengatakan, pelaksanaan program Vaksin 100 RT Satu Hari 100 Persen ini dilakukan bertahap. Kecamatan yang angka penularannya tinggi didahulukan.
Baca Juga : Vaksinasi Booster Dimulai, Dinkes Makassar Prioritaskan untuk Lansia
“itu kita sudah di kecamatan keempat sekarang. Pertama kita lakukan di Kecamatan Rappocini, lalu di Biringkanaya, kemudian di Tamalate, dan sekarang di Panakkukang,” ungkapnya, Selasa (12/10/2021).
Nursaida menyampaikan, pelaksanaan vaksin melalui undangan ini rata-rata dilakukan dalam satu pekan untuk setiap kecamatan. Sudah dimulai sejak pencanangan di Kelurahan Mapala, Kecamatan Rappocini, pada 21 September lalu.
“Tapi juga anak sekolah. Ini sekaligus membantu mereka yang akan mengikuti PTM di sekolah,” terangnya.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar