Logo Sulselsatu

Anggota DPR RI Aliyah Mustika Gandeng Dirjen Yankes Prof Abdul Kadir Tinjau Vaksinasi di Selayar

Andi
Andi

Sabtu, 23 Oktober 2021 13:22

Anggota DPR RI Aliyah Mustika Gandeng Dirjen Yankes Prof Abdul Kadir Tinjau Vaksinasi di Selayar. Ist
Anggota DPR RI Aliyah Mustika Gandeng Dirjen Yankes Prof Abdul Kadir Tinjau Vaksinasi di Selayar. Ist

SULSELSATU.com – Percepatan vaksinasi COVID-19 terus digencarkan untuk membentuk kekebalan kelompok (herd immunity). Anggota Komisi IX DPR RI, Aliyah Mustika Ilham bersama Dirjen Pelayanan Kesehatan, Kementerian Kesehatan RI, Prof.dr.Abdul Kadir meninjau vaksinasi COVID-19 massal di Gedung Serba Guna Hotel Rayhan Selayar, Kabupaten Selayar Sabtu (23/10/2021).

Berdasarkan data Kementerian Kesehatan pada 23 Oktober 2021 Pukul 18.00 WIB sebanyak 34.217 Jiwa telah divaksin dosis 1 dan 24.282 Jiwa telah disuntik vaksin dosis kedua di Kabupaten Selayar.

Aliyah Mustika menyebut capaian vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Selayar masih rendah sekitar 31,6% per 23 Oktober 2021.

Baca Juga : Rekap C1 Partai NasDem Raih 314.000 Suara, Klaim 2 Kursi di Sulsel 1

“Sesuai laporan Dinas Kesehatan setempat, capaian vaksinasi COVID-19 di Selayar masih sangat rendah. Untuk itu, kami akan terus mendorong percepatan vaksinasi tersebut,” kata Aliyah.

Sementara itu, Dirjen Pelayanan Kesehatan, Kementerian Kesehatan RI, Prof.dr.Abdul Kadir mengapresiasi antusias masyarakat Kabupaten Selayar yang mengikuti vaksinasi COVID-19.

Ia berharap vaksinasi ini dapat memberikan dampak positif untuk sektor-sektor yang terdampak selama pandemi COVID-19.

Baca Juga : CLAT Tuntut Kejati Sulsel Usut Dugaan Penyimpangan Dana Aspirasi P3A Anggota DPR RI Dapil 3 Sulsel Sarce Bandaso

“Tentu kami mengapresiasi dan menghargai antusias masyarakat Selayar begitu tinggi mengikuti vaskinasi massal hari ini. Semoga hal ini bisa menjadikan masyarakat semakin kuat di masa pandemi ini,” ungkap Prof.dr.Abdul Kadir.

Masyarakat Selayar diharapkan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat meskipun telah disuntik vaksin COVID-19.

“Diharapkan juga kepada masyarakat untuk tetap mengedepankan protkes dalam beraktivitas,” ujarnya.

Baca Juga : Bu Dokter Futsal Competition Sukses Digelar, Tim Kelurahan Sepee Barru Raih Juara

Terkait penyelenggaraan vaksinasi massal ini didukung oleh Puskesmas dan Rumah Sakit setempat.

 

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Nur Waidah
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...