Logo Sulselsatu

PDAM Makassar Lanjutkan Program Penggantian Meter Air Pelanggan

Asrul
Asrul

Selasa, 02 November 2021 19:48

Humas Perumda Air Minum Kota Makassar, M Rusli. (ist)
Humas Perumda Air Minum Kota Makassar, M Rusli. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar terus memberi pelayanan maksimal kepada pelanggannya. Salah satunya dengan mengganti meter air yang sudah berusia tua dengan meter air baru. Meter rusak, meter buram serta meter macet juga akan dilakukan penggantian.

Penggantian meter air ini akan dilakukan secara berkala di empat wilayah pelayanan Perumda Air Minum Kota Makassar sampai bulan desember 2021. Bukan hanya karyawan, bahkan seluruh direksi dan pejabat struktural akan turun langsung mengganti meter milik pelanggan.

“Penggatian meter secara berkala ini dijadwalkan dimulai awal November sampai Desember ini. Seluruh direksi akan ikut terlibat,” kata Kepala Bagian Humas Perumda Air Minum Kota Makassar, Anugrah Alkautzar, Selasa (2/11/2021).

Baca Juga : PDAM Makassar Bersihkan Pulsator, Ini Daerah yang Bakal Terdampak

Untuk penggantian meter ini, direksi Perumda Air Minum Makassar meminta pelanggan untuk membuka diri dan tidak menutup pagar rumahnya saat tim melakukan penggantian meter air. Kerja sama pelanggan sangat berpengaruh terhadap kelancaran program ini.

“Kami mohon seluruh pelanggan memberikan akses ke petugas, membuka pagar rumahnya saat penggantian meter air,” kata Dirut Perumda Air Minum Kota Makassar, Hamzah Ahmad.

Manajemen PDAM sudah memiliki data meter air pelanggan yang masuk daftar ganti. Menurut Angga, rata-rata meter air yang akan diganti itu berusia di atas lima tahun.

Baca Juga : Maksimalkan Suplai Air ke Pelanggan, PDAM Makassar Bakal Bersihkan Pulsator Pompa

Penggantian meter air yang kondisinya sudah tidak layak ini juga telah menjadi rekomendasi dari BPK (Badan Pemeriksa Keuangan) agar segera dilakukan penggantian. Program penggantian meter ini gratis.

Sekadar diketahui program penggantian meteran ini sudah dilakukan Perumda Air Minum Makassar sejak beberapa bulan lalu. Penggantian meter dilakukan agar distribusi air ke rumah pelanggan semakin lancar.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi24 April 2025 16:26
OJK Ajak Wanita Penyandang Disabilitas Manfaatkan Media Sosial Wujudkan Keuangan Inklusif
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyelenggarakan kegiatan OJK Digiclass Content Creator Penyandang Disabilitas Perempuan, bertepatan dengan peringatan Ha...
Sulsel24 April 2025 16:12
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Ajak Kepala Daerah Komwil VI Apeksi Fokus Tangani Stunting
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menghadiri Musyawarah Komisariat Wilayah (Muskomwil) Luar Biasa Asosiasi Pemerinta...
Video24 April 2025 15:56
VIDEO: Presiden Prabowo Terima Kunjungan Resmi PM Republik Fiji di Istana Merdeka
SULSELSATU.com – Presiden Prabowo Subianto menerima kunjungan Perdana Menteri (PM) Republik Fiji, Sitiveni Rabuka, di Istana Merdeka, Jakarta. K...
Makassar24 April 2025 15:56
UNM Tunjukkan Komitmen Inklusif! Rektor Pantau Langsung UTBK-SNBT untuk Peserta Difabel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Universitas Negeri Makassar (UNM) kembali menunjukkan komitmennya terhadap akses pendidikan yang inklusif dengan mema...