Logo Sulselsatu

Plt Gubernur Sulsel dan Bupati Gowa Bahas Sabtu Truck Free Day ke Malino

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Selasa, 16 November 2021 23:40

Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman bersama Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan (Ist)
Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman bersama Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan (Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Plt Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menerima audiensi Bupati Kabupaten Gowa Adnan Purichta Ichsan di Rujab Wagub Sulsel, Senin, (15/11/2021).

Keduanya membahas rencana Saturday Truck Free Day menjadi satu ke Malino.Truck Free Day ini bakal diberlakukan di hari Sabtu di area jalan menuju kawasan wisata Malino di Kabupaten Gowa.

Jika diberlakukan, nantinya mobil truk tidak bisa melintas selama hari diberlakukannya Truck Freeday yaitu di hari Sabtu.

Baca Juga : Pembangunan Stadion Barombong Tertunda, Wali Kota Danny Sebut Pemprov Fokus Stadion Mattoangin

Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, rencana Saturday Truck Free Day ini masih sementara kita kaji sebelum diberlakukan di area jalan menuju kawasan wisata Malino.

“Kami sudah koordinasi dengan Bupati Gowa bahwa segala wisata di Malino terhambat percepatannya oleh isu akses. Olehnya kita kaji penerapan Saturday Truck Freeday akses ke Wisata Malino,” katanya, Selasa (16/11/2021).

Menurutnya, kebijakan tersebut merupakan bentuk untuk menjadikan Malino sebagai destinasi wisata yang lebih unggul dari sebelumnya.

Baca Juga : Plt Gubernur Sulsel Tolak Serahkan Stadion Barombong Dikelola Pemkot

“Ini bentuk sinergitas kebijakan untuk menjadikan Malino sebagai sentra destinasi unggulan dekat dari kota Mamminasata,” tambahnya.

Selain itu, Andi Sudirman Sulaiman mengaku, hal itu juga sebagai salah satu upaya untuk memperlancar akses menuju kawasan Malino sehingga akan meningkatkan kunjungan wisata. Terlebih, saat ini Pemerintah tengah berupaya dalam pemulihan, salah satunya sektor ekonomi dan pariwisata.

“Kita harap ini bisa meningkatkan kunjungan wisatawan. Dengan begitu, tidak hanya sektor pariwisata yang kita kembalikan, namun akan berdampak pada pemulihan ekonomi masyarakat,” jelasnya.

Baca Juga : Ingin Lanjutkan Stadion Barombong, Danny Bakal Temui Plt Gubernur

Hanya saja untuk saat ini, kebijakan tersebut masih dalam proses pengkajian.

“kita akan kaji dan sosialisasikan lebih dahulu, terapkan kemudian evaluasi peningkatan pengunjung dan promosi wisata Malino,” imbuhnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel08 Mei 2025 22:08
Lama Tak Terdengar Kabarnya, Ini Kesibukan Indira Yusuf Ismail Sekarang
SULSELSATU.com, GOWA – Sosok Indira Yusuf Ismail mungkin tak lagi menghiasi berbagai forum resmi pemerintahan sejak tak lagi menjabat sebagai Ke...
Video08 Mei 2025 21:26
VIDEO: Mobil Truk Terbalik di Tol Pettarani Makassar
SULSELSATU.com, Makassar — Sebuah insiden kecelakaan terjadi di tol Layang Pettarani siang ini, Rabu (08/05). Mobil berwarna putih tersebut kehilang...
Bisnis08 Mei 2025 19:20
Hadirkan Transportasi Terlengkap, Cahaya Bone Tambah Armada Baru
Menanggapi peningkatan kebutuhan transportasi, Cahaya Bone memperkuat layanannya dengan penambahan enam unit armada baru. ...
Video08 Mei 2025 18:30
VIDEO: Sindikat Joki UTBK Unhas Terbongkar, Mahasiswa Kedokteran Terancam Drop Out
SULSELSATU.com – Satreskrim Polrestabes Makassar berhasil mengungkap sindikat joki UTBK-SNBPT Universitas Hasanuddin (Unhas). Polisi menangkap enam ...