Logo Sulselsatu

NasDem Sulsel Buka Pintu Lebar Untuk Andi Ikhsan Hamid

Asrul
Asrul

Selasa, 23 November 2021 13:16

Wakil Ketua DPRD Sulsel, Syaharuddin Alrif. (Sulselsatu/Asrul)
Wakil Ketua DPRD Sulsel, Syaharuddin Alrif. (Sulselsatu/Asrul)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan melantik pengurus DPW dan 23 DPD PAN se Sulsel di Hotel Claro, Makassar, Senin (22/11/2021) kemarin. Khusus kabupaten/kota, tersisa DPD PAN Sidrap yang belum dilantik.

Belum jelas apa penyebab Ketua DPD PAN Sidrap terpilih, Andi Ikhsan Hamid tak ikut dilantik. Padahal, Enda, sapaan karibnya merupakan petahana yang selama ini berhasil membawa partai berlambang matahari terbit itu eksis di Sidrap.

Meskipun demikian, tak butuh waktu lama bagi Enda mendapatkan rayuan untuk bergabung dengan partai lain. Sebagai figur potensial, Enda menjadi magnet tersendiri bagi parpol lainnya.

Baca Juga : Ashabul Kahfi Ajak Driver Ojol Makassar Ikut BPJS Ketenagakerjaan, Beri Perlindungan di Jalan

NasDem misalnya. Partai besutan Surya Paloh itu sudah terang-terangan membuka pintu lebar-lebar untuk Enda.

Hal itu diungkapkan Sekretaris DPW NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif.

“Kalau PAN tidak ambil beliau, maka NasDem akan segera melobi yang bersangkutan untuk ber-NasDem,” tegas Syahar, Selasa (23/11/2021).

Baca Juga : Legislator DPRD Sulsel Asni Kembali Incar Kursi Ketua PAN Luwu

“Karena beliau punya kapasitas ke depan akan sama-sama membesarkan Partai NasDem” sambung syaharuddin Alrif

Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik DPW NasDem Sulsel Mustaqim Musma, merespon hal yang sama.

“Saya ingin mengulang kembali kata-kata dari Kakak Ketua Rusdi Masse (RMS), bila jangan pernah takut, karena tidak ada orang tertukar rezekinya. NasDem jauh lebih bagus. Siapa tahu NasDem rezekinya,” kata Taqim, mengutip ulang pernyataan Wakil Ketua Komisi IV DPR RI itu.

Baca Juga : 10 Kader Berebut PAN Sulsel, Tiga Kepala Daerah Tantang Ashabul Kahfi

Sekadar diketahui, pada Musyawarah Daerah (Musda) DPD PAN Sidrap lalu, Andi Ikhsan Hamid alias Enda merupakan calon tunggal. Forum Musda pun kemudian menyepakati dirinya untuk menakhodai DPD PAN Sidrap periode 2020-2025.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News05 April 2025 20:04
Sempat Viral di Media Sosial, Pemkab Gowa Bantu Warga Dapat Pelayanan Kesehatan di RSUD Syekh Yusuf
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik bagi warganya....
Pendidikan05 April 2025 18:48
Prof. Anas Iswanto Anwar Raih Guru Besar Bidang Ekonomi Moneter Internasional
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Hasanuddin (FEB-UNHAS), Prof. Dr. Anas Iswanto Anwar, SE., MA...
Metropolitan05 April 2025 16:19
Lonjakan 100% Penumpang di Pelabuhan Makassar, Satlantas All Out Atur Lalin & Bantu Pemudik
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Arus mudik Lebaran 2025 di Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar mengalami lonjakan signifikan. Jumlah penumpang kapal me...
Metropolitan05 April 2025 16:10
Jaga Personel Tetap Fit, Sidokkes Polres Pelabuhan Makassar Cek Kesehatan di Pospam Ketupat 2025
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Kesehatan Polres Pelabuhan Makassar turun langsung ke lapangan untuk memastikan kondisi personel tetap fit selama...