Logo Sulselsatu

Legislator Golkar, Debbie Rusdin Tutup Masa Reses Bersama Warga Kecamatan Wajo

Asrul
Asrul

Selasa, 07 Desember 2021 14:47

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tingginya angka pengangguran akibat di PHK di masa pandemi Covid-19, seperti banyaknya karyawan perusahaan yang di rumahkan, warga Kecamatan Wajo meminta Debbie Rusdin memperjuangkan penciptaan lapangan kerja.

Ini diungkapkan warga saat Anggota DPRD Sulsel menyapa warga Kecamatan Wajo pada reses hari ke-5 masa Sidang pertama tahun 2021/2022 yang berlangsung, di Hotel Grand Populer, Jalan Sulawesi, Selasa (7/12/2021).

“Masyarakat sekarang bu Dewan Butuh lapangan kerja, banyak pengangguran karena PHK, Saya minta perjuangkan penciptaan lapangan kerja untuk pemuda dan ibu seperti UMKM,” kata Ari Azis Abdullah.

Baca Juga : Alasan Keluarga Penyebab Debbie Rusdin Tak Lagi Maju Caleg

Warga lainya Jumria meminta agar Debbie Rusdin membuatkan perpustakaan lorong, agar warga setempat khusus anak-anak dapat digunakan sebagai wadah untuk belajar.

“Daerah kami Bu butuh perpustakaan, kalau bisa dibuatkan perpustakaan lorong,” harap warga Kelurahan Mampu itu.

Menanggapi penyampaian warga, Debbie Rusdin mengatakan terkait dengan perpustakaan lorong bahwa ada program pemerintah provinsi dan akan menindaklanjuti permintaan tersebut.

Baca Juga : 9 Petahana Golkar Kembali Nyaleg ke DPRD Sulsel, Berikut Komposisinya

“Kalau perpustakaan yang penting ada tempat disediakan untuk perpustakaan itu, ini ada program dari provinsi ada juga kota, saya akan tindak lanjuti ini. Terkait dengan penciptaan lapangan kerja, saya akan berkoordinasi dengan pemerintah provinsi dalam hal program pemberdayaan,” ucap Debbie Rusdin.

Reses di Kecamatan Wajo ini adalah rangkaian reses ke-5 Debbie Rusdin yang telah dilakukan 4 titik sebelumnnya bersama warga Kecamatan Tamalate, Rappocini, Tallo dan Bontoala.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan26 November 2024 19:00
Selamat! Ini Daftar Pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) resmi mengumumkan pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024 dengan Tema The Wait Is Over....
Video26 November 2024 18:37
VIDEO: Viral, Seorang Ibu Nangis Keluhkan Pelayanan Puskesmas
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan video amatir seorang ibu yang menangis keluhkan pelayanan Puskesmas. Kejadian itu terjadi di Puskes...
Bisnis26 November 2024 17:49
Promo Pemilu Honda, Gratis Angsuran 5 Kali dan Potongan Setiap Bulan
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) spesial pada hari Pemilihan Umum (Pemilu) tahun ini menghadirkan promo Pemilu....
Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...