Logo Sulselsatu

Warga Kecamatan Wajo Keluhkan Drainase ke Andre Prasetyo Tanta

Asrul
Asrul

Selasa, 07 Desember 2021 20:12

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD Sulsel Andre Prasetyo Tanta menemui konstituennya dalam rangka reses di Kelurahan Patunuang, Kecamatan Wajo, Kota Makassar, Selasa (7/12/2021).

Dalam kesempatan itu, sejumlah perwakilann warga menyampaikan aspiranya yang diharapkan bisa terselesaikan.

Salah satu Ketua RT bernama Yusuf menyampaikan bahwa, bila terjadi hujan maka akan terjadi banjir karena drainase yang mengalami pendangkalan.

Baca Juga : Sekretariat DPRD Sulsel Tingkatkan Pelayanan Profesional Bersama DPR RI

“Drainase di Kecamatan Wajo banyak yang mengalami pendangkalan, sehingga setiap musim hujan pasti air meluap ke jalanan dan lorong ini harus disikapi serius oleh pemerintah agar tidak terjadi banjir setiap datang musim hujan,” kata Yusuf.

Sementara itu, Lurah Patunuang Ilham yang turut hadir di kegiatan tersebut menyambut baik kehadiran Andre di Kecamatan Wajo.

“Mudah-mudahan kehadiran beliau semakin memberikan dampak perubahan menuju Makassar yang kebih baik lagi,” ujar Ilham.

Baca Juga : Ketua DPRD Sulsel Cicu Target Rampungkan AKD Pekan Depan

Menyikapi persoalan drainase, Andre yang juga Wakil Ketua Komisi C DPRD Sulsel mengatakan akan berkoordinasi dengan Pemkot Makassar sebagai penanggubg jawab.

“Segera saya berkoordinasi dengan pihak terkait, persoalan drainase ini menjadi domain pemerintah kota. Tetapi, saya akan berupaya agar hal ini bisa ditangani secara serius,” ungkap Andre.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...
Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...