SULSELSATU.com, PAREPARE – Target Partai NasDem di Kota Parepare untuk menang besar pada tahun 2024 diyakini tercapai.
Untuk meraih target itu, Partai NasDem Kota Parepare, melaksanakan Rapat Koordinasi Derah (Rakorda) yang berlangsung di Hotel Dinasty, Kota Parepare, Selasa (14/12/2021).
Rakorda tersebut dihadiri oleh Sekretaris NasDem Sulawesi Selatan, Syaharuddin Alrif didampingi, Bendahara Muhammad Sadar, Anggota DPRD Sulsel Irwan, Ketua Bidang OKK, Tobo Khairuddin dan Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik NasDem Sulsel, Mustaqim Musma.
Baca Juga : Pertama Kali ke Sidrap, Menag Nasaruddin Umar Puji Kepekaan Sosial Warga
Dalam sambutannya, Syaharuddin Alrif mengatakan bahwa, kader partai NasDem harus memperlihatkan kekompokan, kebersamaan dan cara bergerak partai NasDem yang berbeda dengan partai lain.
“Maka harapan besar menuju 2024 ini. Insya Allah sangat besar harapannya di Kota Parepare,” tegas Syahar, sapaan akrabnya.
Wakil Ketua DPRD Sulsel ini menuturkan, yang hadir semua adalah tokoh. Mulai tokoh pemuda, pengusaha, tokoh perempuan dan tokoh pendidikan
Baca Juga : Bupati Syahar Kenalkan Wisata Sungai Lampiring Sidrap, Ajak Warga Menikmati Kuliner di Atas Air
“Jadi, ini adalah gabungan potensi, gabungan kekuatan yang bergabung di satu tempat namanya partai NasDem kota Parepare,” ujarnya.
“Maka Insya Allah kalau ini maksimal bergerak, maksimal berbuat, kompak maka nyalakan tanda bahaya menuju Pilkada dan Pileg 2024,” lanjutnya.
Ia juga menambahkan bahwa, ke depan ada banyak target-target yang akan dicapai DPD NasDem Parepare. Olehnya itu Rakorda merupakan ajang konsolidasi.
Baca Juga : Bupati Syaharuddin Alrif Tekankan Sinergi dan Kebersamaan dalam Momentum Idulfitri
“Konsolidasi kembali merapatkan barisan dan memperbaiki struktur mulai tingkat DPD, DPC dan DPRT,” tutur Syahar.
Ditambahkan, Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik NasDem Sulsel, Mustaqim Musma, bila DPD NasDem Parepare ditarget menjadi pemenang.
“Harus menjadi pemenang 2024, mulai pileg dan menjadi walikota itu adalah kader NasDem,” tambah Taqim, sapaan Mustaqim Musma.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar