Logo Sulselsatu

Natal dan Tahun Baru, PLN UIW Sulselrabar Pastikan Kesiapan Petugas dengan Mengunjungi Posko Siaga

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Sabtu, 25 Desember 2021 16:49

Manajemen PLN UIW Sulselrabar kunjungi posko demi memastikan kesiapan petugas jelang Natal dan Tahun baru 2022 (dok. PLN)
Manajemen PLN UIW Sulselrabar kunjungi posko demi memastikan kesiapan petugas jelang Natal dan Tahun baru 2022 (dok. PLN)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Manajemen PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sulselrabar mengunjungi enam belas posko siaga di Kota Makassar dan sekitarnya.

Kunjungan tersebut demi memastikan kesiapan petugas PLN dalam menjaga pasokan listrik jelang Natal dan Tahun Baru 2022.

General Manager PLN UIW Sulselrabar, Awaluddin Hafid mengatakan, di tengah fenomena cuaca buruk yang terjadi pada bulan Desember 2021, PLN selalu siaga untuk menjaga keandalan pasokan listrik.

Baca Juga : Operasi Pasar Jelang Natal dan Tahun Baru di Makassar, Pj Gubernur Bahtiar Kunjungi Pasar Toddopuli

“Kami berkomitmen untuk selalu siaga menjaga pasokan listrik ke pelanggan agar ibadah dan perayaan hari raya Natal dan Tahun Baru berjalan dengan baik,” kata Awaluddin dalam keterangan resminya, Sabtu, (25/12/2021).

Manajemen PLN UIW Sulselrabar juga mengapresiasi kesigapan petugas PLN di posko siaga.

“Kami mengucapkan terimakasih atas kesiagaan petugas PLN di posko masing-masing, kami menginstruksikan agar seluruh petugas yang piket dapat melaksanakan tugasnya sebaik mungkin,” tandas Awaluddin.

Baca Juga : Natal dan Tahun Baru 2022 Tekan Inflasi Sulsel Sebesar 0,92 Persen pada Desember 2021

Sebagai informasi, PLN UIW Sulselrabar sendiri sudah menyiapkan 80 posko Natal dan Tahun Baru beserta 2.179 personelnya yang bersiaga mulai tanggal 18 Desember 2021 – 8 Januari 2022 dalam cakupan provinsi Sulawesi Selatan, Tenggara, dan Barat.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...