Meski Orang Tua Beda Agama, Deretan Artis Ini Hidup Harmonis dan Saling Toleransi

Meski Orang Tua Beda Agama, Deretan Artis Ini Hidup Harmonis dan Saling Toleransi

SULSELSATU.com – Sejumlah artis tanah air Indonesia ada yang lahir dan besar dari orang tua beda agama. Meski begitu, deretan artis ini tetap hidup harmonis dengan toleransi beragama.

Beberapa diantara mereka ada yang memilih untuk memeluk agama yang berbeda dari kedua orang tuanya.

Penasaran siapa saja deretan artis yang besar dari orang tua yang berbeda agama? Berikut ini daftarnya yang dilansir dari Inserlive.

Shandy Aulia

Shandy Aulia ternyata lahir dari orang tua yang berbeda agama. Ayah Shandy merupakan seorang Muslim sedangkan sang ibunda adalah wanita Nasrani.

Ketiga kakak Shandy memutuskan untuk menjadi pemeluk agama Islam seperti sang ayah. Sedangkan Shandy sendiri memilih untuk mengikuti keyakinan sang ibunda yakni Kristen.

Meski begitu Shandy dan keluarga hidup dengan damai dalam toleransi agama. Bahkan sang ayah juga menghargai keputusan Shandy untuk jadi seorang Nasrani.

Tamara Bleszynski

Tamara Bleszynski menjadi salah satu artis yang dibesarkan orang tua yang berbeda agama. Sang ayah diketahui beragama Katolik sedangkan sang ibunda beragama Islam.

Meski berbeda keyakinan, keluarga Tamara hidup dengan toleransi agama yang tinggi. Bahkan Tamara juga mendapat kebebasan untuk memilih sendiri keyakinan yang ingin dipeluk.

Tamara juga diketahui sudah menaruh perhatian lebih terhadap ajaran agama Islam. Ia sudah mulai mendalami ajaran Islam sejak sejak masih sekolah di Australia.

Reza Rahadian

Reza Rahadian diketahui sebagai seorang aktor yang beragama Islam. Namun siapa sangka ibunda Reza ternyata memeluk agama Kristen.

Meski begitu, Reza dan sang ibunda tetap hidup harmonis dengan saling menghargai kepercayaan satu sama lain. Bahkan sang ibunda juga memberikan dukungan bagi Reza dalam menjalankan kepercayaannya.

Naysilla Mirdad

Naysilla Mirdad juga dikenal sebagai artis yang lahir dari orang tua yang berbeda agama. Jamal Mirdad diketahui merupakan seorang Muslim, sedangkan Lydia Kandou adalah seorang Nasrani.

Meski begitu, keluarga Nay memang hidup dengan toleransi agama yang tinggi. Bahkan Nay juga mendapat kebebasan untuk memilih sendiri agama yang ingin dianut.

Dian Sastrowardoyo

Dian Sastrowardoyo ternyata juga menjadi artis yang besar dari orang tua yang berbeda agama. Almarhum ayahnya beragam Buddha, sedangkan sang ibunda memeluk agama Katolik.

Dian lantas memilih untuk menjadi mualaf dan mendalami ajaran agama Islam. Meski begitu sang ibunda selalu menjaga toleransi beragama dengan mengingatkan Dian untuk tidak lupa salat.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga