Politisi PKS Sri Rahmi Launching Buku ke-6 Berjudul Kuntum Mawar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Fraksi PKS DPRD Sulsel Sri Rahmi kembali melaunching bukunya yang ke-6 berjudul “Kuntum Mawar” di Aula Perpustakaan Multimedia, Jalan Sultan Alauddin, Kamis (30/12/2021).
Hebatnya lagi, Ketua Komisi C DPRD Sulsel tersebut merilis bukunya bersama empat penulis lainnya yang semuanya perempuan diantaranya Ketua Duta Baca Sulsel Rezky Amalia Syafiin,Wulan Sari, Raudhatul Jannah, dan Lisa Nurkhalisa
Bunda Rahmi sapaannya menjelaskan, launching buku ini mengambil tema perempuan untuk literasi. Alasannya, literasi buku yang dibuat semua karya perempuan.
“Saya sendiri buat buku berjudul kuntum mawar,” ujar Bunda Rahmi.
Politisi dari PKS itu mengatakan, selama enam tahun sudah menerbitkan enam buku. Artinya dalam satu tahun membuat satu buku dan yang terakhir berjudul kuntum mawar.
“Memang saya komitmen dan meluangkan waktu untuk menulis sebuah buku,” katanya.
Lanjut Sri, buku berjudul kuntum mawar terinspirasi dari puisi Khalil Gibran. Mawar identik pada sikap optimisme dan keindahannya.
Sedangkan Rezky Amalia Syafiin mengatakan, sudah membuat tiga buku terakhir buku berjudul merajut cinta literasi.
“Buku ini saya buat soal pengalaman saya, makanya saya ingin berbagi kepada masyarakat. Selain itu motivasi untuk kedua orang tua saya,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala UPT Perpustakaan Sulsel Abdul Hadi mengapresiasi dengan adanya kegiatan ini sebab ia menginginkan lahirnya penulis baru. Saat ini kata dia, perpustakaan sudah bertransformasi diantaranya melakukan berbagai keterampilan.
“Saya senang karena ada penulis baru. Apalagi melaunching di tempat kami. Ini menandakan perpustakaan bukan lagi hanya tempat membaca tapi juga sebagai tempat membuat ide,” jelasnya.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News