Tahun Ini, 28 Desa di Barru Akan Gelar Pilkades

Tahun Ini, 28 Desa di Barru Akan Gelar Pilkades

SULSELSATU.com, BARRU – Sebanyak 28 Desa di Kabupaten Barru akan menggelar pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Pada tahun 2022 ini.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Barru Jamaluddin mengatakan untuk pemilihan Kades akan digelar tahun ini, rencananya diperkirakan sekitar bulan Desember.

“Ada 28 desa, untuk tahapannya belum ada, harus diperhadapkan dulu sama pimpinan, yang jelas pemilihan bulan 12 (desember), ” kata Jamaluddin kepada Sulselsatu.com, Kamis (6/1/2022).

Dari Tujuh Kecamatan terdiri 40 desa secara keseluruhan di Kabupaten Barru. Artinya masih ada 12 desa yang belum melakukan pemilihan Kades tahun ini sendiri.

Berikut daftar nama-nama Desa yang akan menggelar pemilihan :

Kecamatan Pujananting
1. Pattappa
2. Gattareng
3. Pujananting

Kecamatan Tanete Riaja
1. Harapan
2. Mattirowalie
3. Kading
4. Lompo Tengah

Kecamatan Tanete Rilau
1. Lasitae
2. Lalabata
3. Corawali
4. Pao-Pao
5. Tellumpanua
6. Lipukasi

Kecamatan Barru
1. Anabanua
2. Palakka
3. Galung

Kecamatan Balusu
1. Balusu
2. Lampoko
3. Kamiri

Kecamatan Soppeng Riaja
1. Siddo
2. Ajakkang
3. Lawallu
4. Pacekke
5. Batupute

Kecamatan Mallusetasi
1. Bojo
2. Kupa
3. Nepo
4. Cilellang

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga