Rektor UNM Dilantik Sebagai Pengurus Pusat Persatuan Insinyur Indonesia
SULSELSATU.com, JAKARTA – Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof Dr Ir Husain Syam, mendapat amanah baru sebagai pengurus pusat Persatuan Insinyur Indonesia (PII) masa bakti 2021-2024.
Prof Husain dilantik langsung oleh Ketua Umum PP PII, Dr. Ir. Danis H Sumadilaga,di Auditorium Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI Jakarta, Rabu (26/1/2022).
Pelantikan pengurus pusat PII dihadiri langsung Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.
Di pengurus pusat PII, Prof Husain ditempatkan di bidang industri dan hirilisasi produk dalam negeri. Bidang ini mengurus pengembangan inovasi industri dan peningkatan kualitas produk-produk dalam negeri.
Prof Husain Syam mengapresiasi Ketua Umum PP Persatuan Insinyur Indonesia yang memberi amanah duduk di jajaran pengurus pusat. Ia menyebut amanah ini merupakan penghargaan yang luar biasa untuk dirinya.
“Ini tentu penghargaan luar biasa bagi saya secara pribadi dan Universitas Negeri Makassar secara kelembagaan,” kata guru besar teknologi pertanian itu.
Secara khusus Prof Husain Syam juga menyampaikan komitmennya untuk mengembangkan profesi insinyur di Universitas Negeri Makassar. Salah satunya dengan menyiapkan pembukaan program profesi insinyur.
“Kami terus berkomunikasi dengan pengurus pusat PII untuk membuka program profesi insinyur di UNM. Apalagi beberapa dosen sudah berkualifikasi IPM dan IPU,” kata Prof Husain.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News