Logo Sulselsatu

New Fortuner Tampil Baru dan Dua Kali Lebih Bertenaga

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 10 Februari 2022 18:11

Launching New Fortuner di Mal Ratu Indah (MaRI), Kamis, 10 Februari 2022 (Sri Wahyudi Astuti / sulselsatu.com)
Launching New Fortuner di Mal Ratu Indah (MaRI), Kamis, 10 Februari 2022 (Sri Wahyudi Astuti / sulselsatu.com)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV) terus meningkat. Kali ini, New Fortuner kembali hadir dengan tampilan baru dan tenaga dua kali lipat untuk awal tahun 2022 ini.

New Fortuner dihadirkan sebagai High SUV untuk mendukung mobilitas kalangan menengah ke atas yang aktif dan dinamis.

Kalla Toyota memperkenalkan New Fortuner sebagai ever-better car yang kini dibekali dengan pilihan mesin diesel baru berkode 1GD-FTV 2.755 cc VNT Intercooler yang menghasilkan tenaga lebih besar hingga 203,9 PS pada 3.000 – 4.000 rpm dan torsi 50,9 Kgm pada 1.600 – 2.800 rpm.

Baca Juga : New Fortuner, Toyota Pertama di Indonesia yang Punya Wifi dalam Mobil

Sementara untuk mesin 2GD-FTV 2.393 cc 4 silinder VNT Intercooler bertenaga 149,6 PS pada 3.400 rpm dan torsi 40,8 Kgm pada 1.600 – 2.000 rpm masih dimanfaatkan oleh Fortuner tipe lainnya.

Marketing General Manager Kalla Toyota, Suliadin mengatakan, dalam 10 tahun terakhir, kontribusi SUV Toyota terhadap total penjualan Toyota meningkat secara signifikan.

Khusus untuk Fortuner, penjualan terus meningkat. Pada tahun 2021 lalu, penjualan menembus angka 934 unit. Penjualan tertinggi sejak tahun 2005.

Baca Juga : Keunggulan New Fortuner, Fitur Keamanan dan Hiburan Semakin Lengkap

“Toyota memperkuat DNA Fortuner yang tangguh dan dapat diandalkan dengan menghadirkan mesin diesel yang bertenaga dan responsif berkode 2GD 2.393 cc VNT Intercooler. Mesin diesel ini melengkapi mesin bensin bertenaga 2TR-FE 2.694 cc Dual VVT-i yang sudah ada sebelumnya untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang beragam,” jelasnya dalam press conference, Kamis, (10/2/2022).

Toyota melengkapi New Fortuner tipe GR Sport dengan sistem penggerak semua roda (4×4) yang memakai mesin diesel 1GD dan dilengkapi dengan fitur Easy 4×4 Switch serta fitur Downhill Assist Control (DAC).

Dengan hadirnya tipe flagship dan mesin baru ini, kini New Fortuner memiliki delapan (8) tipe yaitu 2.8 4×4 GR Sport A/T, 2.8 4×2 GR Sport A/T, 2.8 4×2 VRZ A/T, 2.7 4×2 GR Sport A/T, 2.4 4×2 GR Sport A/T, 2.4 4×2 VRZ A/T, 2.4 4×2 G A/T, 2.4 4×2 G M/T.

“Seiring waktu, kami terus meningkatkan performa Fortuner dengan menghadirkan mesin-mesin yang bertenaga. Mulai dari mesin bensin 2TR, lalu mesin diesel 2KD yang diteruskan dengan 2GD, hingga kini kami hadirkan pilihan mesin diesel baru yaitu 1GD yang menawarkan tenaga dan torsi yang lebih besar,” bebernya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel21 April 2025 13:20
Tasming Hamid Apresiasi Dukungan IKKB Sibolata, Targetkan 15 Program Prioritas Jalan Tahun Ini
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid menghadiri acara syukuran sekaligus silaturahmi yang digelar oleh Ikatan Kerukunan ...
News21 April 2025 12:02
PT Masmindo Dwi Area Klarifikasi Tidak Ada Hubungan dengan Freeport-McMoRan
Isu kerja sama PT Masmindo Dwi Area (MDA) dengan Freeport-McMoRan menjadi perbincangan hangat belakangan ini di media massa....
Hukum20 April 2025 21:57
Kanwil Kemenkum Sulsel Harmonisasi 33 Rancangan Peraturan Kepala Daerah dalam Sepekan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Divisi Peraturan Perundang – undangan dan Pembinaan Hukum (P3H) Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawes...
Pendidikan20 April 2025 21:06
Samsung Solve for Tomorrow 2025 Resmi Dibuka, Ajak Anak Muda Indonesia Jadi Inovator Dunia
SULSELSATU.com, JAKARTA – Samsung Solve for Tomorrow 2025 kembali dibuka untuk anak sekolah menengah atas, kejuruan, madrasah aliyah dan setingk...