Logo Sulselsatu

Maknai Isra Mi’raj, Bupati Gowa Harap ASN Gowa Pecahkan Masalah dan Minta Petunjuk Melalui Shalat

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 01 Maret 2022 16:42

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan peringati Isra Mi'raj bersama ASN Pemkab Gowa secara virtual dan offline (dok. Pemkab Gowa)
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan peringati Isra Mi'raj bersama ASN Pemkab Gowa secara virtual dan offline (dok. Pemkab Gowa)

SULSELSATU.com, GOWA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah secara virtual dan luring di Baruga Karaeng Galesong, Kantor Bupati Gowa, Selasa (1/3/2022).

Pada kesempatan tersebut Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan menyampaikan ASN Pemkab Gowa dalam mengambil pesan yang terkandung dalam peristiwa Isra Mi’raj.

Dimana, Isra Mi’raj adalah peristiwa Nabi Muhammad SAW mendapat perintah agar melaksanakan shalat wajib lima waktu.

Baca Juga : Bupati Husniah Kunjungi Masyarkat Miskin Ekstrem, Tinjau Proses Pembangunan Bedah Rumah

“Hari ini kita memperingati Isra dan Mi’raj bersama seluruh jajaran tiada lain untuk mengetahui apa makna yang terkandung dalam peringatan tersebut yaitu awal Rasulullah diberikan perintah melaksanakan shalat,” ungkapnya.

Orang nomor satu di Gowa itu menyebut, ASN Pemkab Gowa bisa menjadikan shalat sebagai salah satu cara untuk menyelesaikan setiap masalah, termasuk permasalahan pemerintahan yang setiap saat ada.

Menurutnya, saat mampu meningkatkan kemampuan dan kesuksesan maka lebih baik dibarengi dengan peningkatan ketakwaan seperti shalat lima waktu.

Baca Juga : Persoalan Bendungan Jenelata, Wabup Gowa Harap Gubernur Sulsel Percepat Izin Lahan

“Kita ingin momentum ini dijadikan sebagai salah satu cara dalam menyelesaikan masalah. Seberat apapun itu termasuk dalam konteks pemerintahan, minta petunjuk melalui shalat, Insya Allah bisa dilancarkan,” jelas Adnan.

Ia berharap, melalui peringatan Isra Mi’raj ini seluruh peserta baik yang mengikuti secara daring maupun luring dapat mengambil makna yang terkandung khususnya dengan tidak meninggalkan shalat lima waktu dalam kehidupan sehari-hari.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi13 Mei 2025 19:39
Pemerataan Ekonomi Nasional, Holding Ultra Mikro BRI Jangkau Jutaan Pelaku Usaha dan Nasabah Tabungan
SULSELSATU.com, JAKARTA – Kehadiran Holding Ultra Mikro (UMi) yang terdiri dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk sebagai induk, bersama PT Per...
Pendidikan13 Mei 2025 17:26
Networking Session Kalla Institute Bantu Bisnis Mahasiswa Lebih Matang
Tim Inkubator Kalla Institute kembali melanjutkan komitmennya dengan mengadakan Networking Session Bersama Praktisi Hebat! “From the field to your f...
Berita Utama13 Mei 2025 14:56
Kunjungan Dirjen Cipta Karya ke IPAL Losari, Dirut PDAM Hamzah Ahmad Tegaskan Komitmen dan Harap Kepastian Legalitas Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kunjungan kerja Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Dewi Chomistria...
Bisnis13 Mei 2025 13:23
Toyota Spectacular Package, Beli Mobil Toyota Bisa Bawa Pulang Motor Gratis
Kalla Toyota menghadirkan program spesial Toyota Spectacular Package selama Mei....