Giliran Muhaimin Iskandar Temui Andi Amran Sulaiman di Makassar

Giliran Muhaimin Iskandar Temui Andi Amran Sulaiman di Makassar

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar menemui khusus mantan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman di kantornya AAS Building, Jalan Urip Sumoharjo, Rabu (2/3/2022).

Kunjungan Muhaimin ke kantor Amran turut didampingi sejumlah legislator DPRD Sulsel fraksi PKB, diantaranya Azhar Arsyad, Fauzi A Wawo, Irwan Hamid, serta sejumlah elit DPP PKB.

Dalam pantauan media, baik Muhaimin maupun Amran kompak mengenakan kemeja warna putih dan memakai kopiah berwarna hitam.

Usai melakukan pertemuan tertutup, Muhaimin mengatakan pertemuannya bersama Amran karena sudah bersahabat sejak lama.

“Banyak hal kita bahas, sudah lama gak ketemu sahabat lama yang sekarang tambah maju bisnisnya, luar biasa dan kita diskusi banyak hal, sosial, politik, ekonomi,” kata Wakil Ketua DPR RI itu.

Soal dukungan yang muncul ke dirinya dan Amran agar berpaket di Pilpres 2024, Muhaimin mengatakan aspirasi tersebut akan dia sambut baik dan tiba saatnya menyatakan sikap.

“Dukungan relawan kita anggap amanah, sehingga kita bisa berjuang dengan sungguh-sungguh. Tetapi akan kita lihat perkembangan ke depan kayak apa,” ujar Muhaimin.

Muhaimin juga memberikan pujian terhadap sosok Amran Sulaiman yang dianggap tokoh nasional berasal dari Timur Indonesia.

“Pak Amran adalah satu-satunya orang yang paling kuat di sini di Indonesia Timur, yang masa depannya bagus sekali. Pak Amran terbaik,” demikian Muhaimin.

Untuk diketahui, sebelumnya Gubernur DKI Anies Baswedan juga menemui Amran beberapa waktu lalu. Baik Anies maupun Muhaimin diketahui calon kandidat di Pilpres yang diprediksi akan menggandeng Amran Sulaiman.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga