Logo Sulselsatu

Beni Iskandar Jamin Perekrutan Tenaga Kontrak PDAM Tanpa Intervensi

Asrul
Asrul

Jumat, 04 Maret 2022 10:15

Direktur PDAM Kota Makassar Beni Iskandar (dokumen: istimewa)
Direktur PDAM Kota Makassar Beni Iskandar (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sejumlah pendukung Danny Paomanto dan Fatmawati Rusdi pada Pilwalkot lalu berminat menjadi tenaga kontrak PDAM Makassar,

Hal ini disampaikan Penjabat Direksi PDAM Makassar, Beni Iskandar, Jumat (4/3/2022).

Beni mengungkap, banyak orang dekat Wali Kota yang ingin masuk tapi tak mengikuti proses perekrutan sesuai mekanisme.

Baca Juga : PDAM Makassar Bersihkan Pulsator, Ini Daerah yang Bakal Terdampak

“Saya membuka rekrutmen di publik di media online dan cetak secara terbuka untuk umum, tidak ada disitu judulnya untuk komunitas,” tegas Beni di kantornya, Jumat (4/3/2022).

Bahkan, ada juga yang protes karena tak lulus seleksi berkas.

Namun ia tegas tak mau berkompromi dengan hal-hal seperti itu. Pihaknya juga tak mau melakukan intervensi kepada panitia seleksi (pansel).

Baca Juga : Maksimalkan Suplai Air ke Pelanggan, PDAM Makassar Bakal Bersihkan Pulsator Pompa

“Hari ini saya banyak ditekan komunitas, teman sendiri, bahwa bantu dulu bagaimana saya mau bantu apalagi dia tidak mendaftar, dia mau tekan saya,” bebernya.

Selain itu, ada juga beberapa pendaftar Laskar Pelangi yang ikut seleksi tenaga kontrak PDAM.

Pihaknya akan langsung memangkas pendaftar tersebut jika lulus sebagai tenaga Laskar Pelangi.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video08 Maret 2025 15:10
VIDEO: Kapal Tongkang Tabrak Tiga Rumah di Barito Kuala, Nahkoda Tertidur di Kemudi
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan kapal tongkang menabrak tiga rumah warga. Kejadian itu terjadi di Kabupaten Barito Kuala, Kalimanta...
OPD08 Maret 2025 08:35
Andre Prasetyo Tanta Apresiasi Kebijakan Andalan Hati Dorong Investor Lokal di Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Komisi C DPRD Sulawesi Selatan, Andre Prasetyo Tanta (APT), menyatakan dukungannya terhadap program Gubernur dan Wa...
Video07 Maret 2025 22:56
VIDEO: Pelatih Persebaya Paul Munster Keluhkan Stadion BJ Habibie Bau dan Tak Layak
SULSELSATU.com – Pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster menutup hidung selama press conference berlangsung. Paul Munster mengkritik kondisi Sta...
Makassar07 Maret 2025 22:18
Pimpin Rakor, Ramli Lallo: Sinergi dan Inovasi Kunci Sukses Program Pemkot
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Camat Tallo, Ramli Lallo didampingi Sekcam Tallo, Rahmat, memimpin rapat koordinasi (Rakor) Pimpinan lingkup pemerint...