Logo Sulselsatu

Andi Sudirman Bersama Plt Bupati PPU Bahas Rencana Kerjasama Supporting Logistik IKN

Asrul
Asrul

Sabtu, 05 Maret 2022 21:16

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menerima kunjungan Plt Bupati Penajem Paser Utara, Hamdan Pongrewa di Rujab Wagub Sulsel, Sabtu (5/3/2022).

Andi Sudirman mengatakan, bahwa pertemuan mereka sebatas siturahmi untuk membahas rencana kerjasama untuk Sulawesi Selatan dan Kabupaten Penajem Paser Utara, Kalimantan Timur.

Apalagi, Pemerintah Pusat telah menyampaikan rencana pemindahan ibu kota negara dari Jakarta ke Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur.

Baca Juga : Kejar Target Eliminasi TBC, Pemprov Sulsel Terbitkan Pergub

“Kami menerima kunjungan silaturahmi Plt Bupati Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur Bapak Hamdam Pongrewa beserta Ibu,” kata Andi Sudirman.

Sulawesi Selatan dikenal sebagai daerah yang memiliki beragam sumber daya alam, akan hasil pertanian. Ia pun berharap, Sulsel bisa turut andil untuk mensupport logistik bagi IKN.

“Kami membahas berbagai persiapan kerjasama antara Provinsi Sulsel dan Kabupaten Penajam Paser Utara termasuk supporting logistik, B to B antar BUMD dan lainnya,” jelasnya.

Baca Juga : Satgas Percepatan Investasi Sulsel Dibentuk, Target Pertumbuhan Ekonomi Hingga 8 Persen

Lanjutnya, “Tentu Sulsel memiliki peran penting dalam sinergitas mendukung program strategis Pemerintah Pusat,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...
Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...