MotoGP Sebentar Lagi, Ini Daftar 24 Pembalap Yang Berlaga di Sirkuit Mandalika

MotoGP Sebentar Lagi, Ini Daftar 24 Pembalap Yang Berlaga di Sirkuit Mandalika

SULSELSATU.com – Total 24 pembalap dijadwalkan tampil di MotoGP Mandalika pada 18-20 Maret. Berikut daftar 24 pembalap yang akan beraksi di Sirkuit Mandalika saat MotoGP.

Sebanyak 12 tim MotoGP akan membawa masing-masing dua pembalap ke Sirkuit Mandalika akhir pekan ini. Persaingan ketat perebutan gelar juara dunia MotoGP 2022 akan berlanjut di Mandalika.
Hingga saat ini seluruh pembalap
MotoGP 2022 dinyatakan fit dan dipastikan tampil di Sirkuit Mandalika.

Berikut daftar 24 pembalap yang akan tampil di MotoGP Mandalika:

Aprilia

Aprilia akan mengandalkan Aleix Espargaro dan Maverick Vinales saat balapan MotoGP Mandalika. Kepercayaan diri dimiliki tim pabrikan asal Italia itu setelah Aleix berhasil finis keempat di MotoGP Qatar.

Ducati
Ducati masih mengandalkan Francesco Bagnaia dan Jack Miller musim ini. Di MotoGP Mandalika, duo Ducati ingin membalikkan hasil buruk di Qatar setelah sama-sama gagal finis.

Gresini

Gresini menurunkan dua pembalap asal Italia di MotoGP Mandalika, Enea Bastianini dan Fabio Di Giannantonio. Bastianini merupakan pemenang pada balapan MotoGP Mandalika.

VR46 Racing

Tim milik Valentino Rossi ini akan mengandalkan Luca Marini dan Marco Bezzecchi di MotoGP Mandalika. Marini sempat menjadi pembalap tercepat pada tes MotoGP Mandalika bulan lalu.

Pramac

Pramac memiliki pembalap Johann Zarco dan Jorge Martin. Dua pembalap Pramac sering menjadi ancaman di MotoGP karena memiliki dua pembalap agresif di atas Desmosedici Ducati.

LCR

Tim LCR memiliki dua pembalap yang dibagi berdasarkan sponsor. LCR Honda Idemitsu mengandalkan Takaaki Nagakami, sementara LCR Honda Castrol menjadi sponsor Alex Marquez.

Honda

Honda memiliki dua pembalap berpengalaman asal Spanyol, Marc Marquez dan Pol Espargaro. Persaingan kedua pembalap akan menarik untuk disaksikan di MotoGP Mandalika.

KTM

Brad Binder dan Miguel Oliveira selalu tidak pernah diunggulkan di setiap balapan. Namun kedua pembalap KTM itu sering memberi kejutan, termasuk saat Binder meraih podium kedua di MotoGP Qatar.

Tech3

Tim MotoGP asal Prancis ini akan mengandalkan dua pembalap rookie di MotoGP Mandalika: Remy Gardner dan Raul Fernandez. Gardner merupakan juara dunia Moto2 2021 dan Fernandez menjadi rivalnya musim lalu.

Suzuki

Dua pembalap Suzuki wajib diwaspadai di MotoGP Mandalika, yakni Joan Mir dan Alex Rins. Suzuki memiliki kecepatan terbaik pada balapan MotoGP Qatar.

Yamaha

Juara bertahan MotoGP Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli akan menjadi andalan Yamaha di MotoGP Mandalika. Quartararo dan Morbidelli harus kerja keras di Mandalika setelah finis 9 dan 11 di Qatar.

RNF

Tim MotoGP yang musim lalu bernama Petronas Yamaha itu akan mengandalkan Andrea Dovizioso dan Darryn Binder yang merupakan salah satu rookie di MotoGP Mandalika.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga