Logo Sulselsatu

Wawali Makassar Harap Baruga Adhyaksa Jadi Wadah Penegakan Keadilan di Tengah Masyarakat

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Rabu, 16 Maret 2022 17:50

Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi saat launching Baruga Adhyaksa yang terletak di Taman Pramuka (Ist).
Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi saat launching Baruga Adhyaksa yang terletak di Taman Pramuka (Ist).

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar mendukung penuh hadirnya Baruga Adhyaksa Restorative Justice House di Kota Makassar.

Hal itu disampaikan Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi saat launching Baruga Adhyaksa yang terletak di Taman Pramuka. Jalan Sultan Hasanuddin. Rabu (16/3/2022).

” Dengan berdirinya rumah restorasi justice ini, masyarakat kita bisa bermusyawarah untuk bersama sama mendapatkan mufakat, sehingga proses hukum tidak sampai ke pengadilan,” ucap Fatma.

Baca Juga : Wawali Fatmawati Rusdi Terima Kunjungan Ketua IWABA

Wawali Fatmawati menyampaikan dengan berdirinya rumah restorasi justice ini, memberikan semangat yang luar biasa kepada Kajari Makassar.

“Ibu kajari semangatnya luar biasa, ini karena rumah restorasi justice tidak sampai satu bulan, sudah bisa selesai,” ujar Fatma.

Rumah justice restorasi ini akan hadir didirikan di 14 kecamatan lainnya, dimana akan menjadi wadah bagi masyarakat, berdialog dan mediasi menyelesaikan masalah sosial sehingga tidak sampai ke pengadilan.

Baca Juga : Resmi Dibuka, Rakorsus 2022 Makassar Kota Metaverse Dimulai

“Kita berharap dengan adanya wadah ini, proses keadilan dapat terus ditegakkan ditengah – tengah masyarakat kita,” jelasnya.

 

Selain kepala Kajari Makassar Andi Sundari, dalam kesempatan ini hadir pula Komandan Kodim 1408/BS Letkol Inf. Nurman Syahreda, serta ketua DPRD Kota Makassar Rudianto Lallo.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 April 2025 16:13
VIDEO: Begini Modus Pelaku Sindikat Passobis Peras Korban
SULSELSATU.com – Kodam XIV/Hasanuddin menangkap 40 orang yang tergabung dalam sindikat penipuan online atau passobis. Diberitakan sebelumnya par...
Makassar26 April 2025 14:01
Peringati Hari Pohon, Asmo Sulsel Tanam Pohon Kolaborasi Bersama DLH Makassar
Memperingati Hari Pohon Nasional, Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) kolaborasi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Makassar menggelar ke...
Sulsel26 April 2025 09:34
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Turun Pantau Lokasi Kebakaran, Pastikan Warga Dapat Bantuan
SULSELSATU.com, PAREPARE – Kebakaran menghanguskan sebuah bengkel milik warga bernama Jumadi di Jalan Gelora Mandi, Jumat malam, 25 April 2025. ...
Video25 April 2025 22:24
VIDEO: Aksi Unjuk Rasa di Jalan A.P. Pettarani Makassar
SULSELSATU.com – Aksi unjuk rasa yang digelar oleh sekelompok demonstran di depan Kantor Disnaker di Jalan A.P. Pettarani, Makassar, Jumat (25/4...