Logo Sulselsatu

Terapkan GoCar Protect+, Mitra Driver Sebut Peningkatan Pendapatan Hingga 10 Persen

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 24 Maret 2022 17:25

Layanan Protect+ Gojek memberikan perlindungan ekstra bagi masyarakat (dok. Gojek)
Layanan Protect+ Gojek memberikan perlindungan ekstra bagi masyarakat (dok. Gojek)

SULSELSATU.com, MAKASSARLayanan Protect+ telah dikembang Gojek demi menjaga keamanan dan kenyamanan pelanggan di tengah konsumen.

Tidak hanya memberikan keuntungan bagi pelanggan, namum dengan penerapan layanan Protect+ mitra driver juga mendapatkan manfaatnya.

Salah satu mitra driver yang yang merasakan manfaatnya adalah Muhammad Yunus dari Makassar. Yunus mengaktifkan fitur layanan Protect+ (plus) di aplikasi GoPartner miliknya.

Baca Juga : Kembali ke Sekolah, Gojek Youth Club Jadi Komunitas Baru Pelajar untuk Belajar Eksplor Kemampuan dan Bakat

“Semenjak program GoCar Protect+ dari Gojek hadir di Makassar, kami
sebagai mitra merasa aman dan nyaman di perjalanan ketika menjalankan tugas. Tidak sedikit dari pelanggan yang mengapresiasi Protect+ karena memiliki air purifier, fasilitas ini yang menonjol dari layanan GoCar Protect+,” bebernya, Kamis, (24/3/2022).

Ia menilai, kehadiran GoCar Protect+ juga menjadi peluang bagi mitra driver di Makassar untuk memperoleh pendapatan tambahan. Rata-rata kenaikan pendapatan mitra driver dari layanan ini dapat mencapai
hingga 10 persen di setiap order.

“Kalau dari segi pendapatan sendiri semenjak adanya GoCar Protect+ ini, Alhamdulillah ada kenaikan pendapatan harian hingga 20 persen lebih dibanding dengan sebelumnya. Masyarakat yang sudah kembali beraktifitas di luar rumah dan jumlah kunjungan wisatawan yang datang ke Makassar sudah ramai kembali dan memilih layanan GoCar Protect+ agar lebih aman dan nyaman di masa pandemi ini,” ungkap Yunus.

Baca Juga : Utamakan Perlindungan, Gojek Hadirkan Inovasi Protect+ pada setiap Mitra Driver

Layanan Protect+ menyediakan air purifier Sharp di kendaraan yang efektif melumpuhkan 91,3 persen airborne Covid-19.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muhammad Roem mengapresiasi langkah Gojek dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada para penggunanya.

“Apa yang dilakukan Gojek dengan GoCar Protect+ turut membantu bangkitnya perekonomian terutama di sektor pariwisata karena merasa aman dan nyaman karena selain ada sekat pembatas, juga ada pembersih udara atau air purifier yang dapat mengurangi resiko penyebaran virus di udara,” bebernya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...