Logo Sulselsatu

Pegawai Dinas PU Makassar Ikut Sosialisasi Skrining Mandiri TB

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 24 Maret 2022 15:42

Pegawai DInas PU Makassar ikut sosialisasi skrining mandiri TB (dokumen: istimewa).
Pegawai DInas PU Makassar ikut sosialisasi skrining mandiri TB (dokumen: istimewa).

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sejumlah pegawai Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Makassar mengikuti sosialisasi skrining mandiri Tuberculosis (TB), Kamis (24/3/2022).

Sosialisasi tersebut dilakukan oleh Dinas Kesehatan Makassar di ruang rapat Dinas PU Makassar.

Pengelola Program TB Dinas Kesehatan Makassar, Sierli Natar sebagai narasumber sosialisasi menyampaikan, deteksi dini gejala TBC kepada masyarakat adalah bagian dari Forum Multisektor Percepatan Eliminasi TB Kota Makassar.

Baca Juga : PUPR Target Proyek Pengelolaan Air Limbah di Makassar Selesai Bulan November

“Tujuannya adalah untuk mendeteksi gejala TBC di lingkungan sekitar, karena Indonesia saat ini sudah masuk nomor urut kedua tertinggi kasus TBC dunia,” kata Sierli.

Sosialisasi aplikasi Sobat TB dilakukan pada kelurahan/kecamatan/SKPD agar masyarakat dapat melakukan skrining mandiri untuk mendeteksi gejala awal TBC melalui aplikasi Sobat TB.

Sementara itu, PPID Dinas PU Kota Makassar, Hamka Darwis mengatakan, sosialisasi dari Dinas Kesehatan ini sangat penting bagi masyarakat.

Baca Juga : Keruk Sedimen Sungai Kampung Baru Antang, Pemkot Bakal Koordinasi BBWSPJ

Sosialisasi ini kata Hamka merupakan upaya menjangkau lebih banyak masyarakat dalam hal edukasi, deteksi dini hingga pendampingan pengobatan, yang semakin mudah dengan aplikasi Sobat TB.

“Sejumlah pegawai kita di Dinas PU Kota Makassar mengikuti sosialisasi ini agar dalam mengakses layanan TBC bisa lebih mudah untuk disampaikan ke keluarganya dan lingkungan sekitarnya,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...