Logo Sulselsatu

Ratusan Miliar Digelontorkan Pemprov Sulsel Untuk Pembangunan Infrastruktur di Bone

Asrul
Asrul

Senin, 28 Maret 2022 22:26

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, BONE – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terus berkomitmen untuk mendukung pembangunan di Kabupaten Bone. Hingga saat ini tercatat lebih dari Rp 724 Miliar telah dialokasikan dari APBD Provinsi untuk pembangunan di daerah yang akrab disapa Bumi Arung Palakka itu.

Dari miliaran alokasi anggaran dari APBD Provinsi yang masuk ke Kabupaten Bone, Rp237 miliar diantaranya alokasi anggaran dari APBD Provinsi Tahun Anggaran 2022.

“Ini sebagai bentuk dukungan kita Pemerintah Provinsi dalam membantu pembangunan infrastruktur dan juga perekonomian di Kabupaten Bone,” katanya pada acara 692 Tahun 2022, Senin (28/3/2022).

Baca Juga : Kejar Target Eliminasi TBC, Pemprov Sulsel Terbitkan Pergub

Dari total Rp237 miliar APBD yang dianggarkan Pemprov Sulsel pada tahun ini, lanjut Andi Sudirman, dialokasikan untuk pembangunan sejumlah ruas jalan dan jembatan.

Diantaranya, rekonstruksi jalan ruas Ujung Lamuru-Palattae sepanjang 8 km dengan nilai Rp45,2 miliar. Dan pembangunan jembatan Palattae dengan nilai Rp5,3 Miliar.

“Untuk Bendung Lalengrie, tahun ini kembali kita anggarkan untuk penanganan jaringan pada daerah irigasi Lalengrie sebesar Rp6 miliar. Ini nantinya akan mendukung optimalisasi pengaliran air dari bendung ke area persawahan,” jelasnya.

Baca Juga : Satgas Percepatan Investasi Sulsel Dibentuk, Target Pertumbuhan Ekonomi Hingga 8 Persen

Tahun lalu telah dilakukan pembangunan Bendung Lalengrie dengan jumlah anggaran yang terserap sebanyak Rp54,5 miliar. Yang kini Bendung Lalengrie ini telah dinikmati oleh masyarakat. Selain itu, beberapa daerah irigasi yang menjadi fokus penanganan tahun 2022. Diantaranya DI Waru-Waru, DI Unyi, dan DI Jaling.

Di tahun 2021 lalu, kata dia, Pemprov telah melakukan penuntasan jalan yang kondisinya rusak berat, yakni jalan ruas Waempubbu-Pompanua yang menjadi jalur alternatif Kabupaten Bone dan Kabupaten Wajo dengan nilai Rp7,3 miliar dan kini dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Selain itu, termasuk pembangunan rumah sakit Regional Bone yang akan dibangun tahun 2022 ini senilai Rp110 Miliar.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...