SULSELSATU.com, MAKASSAR – Perumda Air Minum (PDAM) menyetop sementara distribusi air di seluruh wilayah Kecamatan Biringkanaya dan sebagian Tamalanrea, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Warga diharap bersabar lantaran penghentian aliran air ini imbas dari adanya pengerjaan pipa.
Penghentian distribusi air di dua kecamatan Kota Makassar tersebut berlaku Kamis (31/3/2022). Estimasi waktu pengerjaan pipa 08.00-17.00 Wita.
Kepala Bagian Humas PDAM Makassar Muhammad Idris menjelaskan, adanya pengerjaan pipa membuat aliran air terhenti sementara. Lokasi pekerjaan koneksi pipa distribusi utama di Kima dan AURI untuk pemerataan suplai dan tekanan air.
Baca Juga : PDAM Makassar Tingkatkan Kualitas Karyawan Lewat Pelatihan Internal
“Ada tahap normalisasi. Mohon maaf atas ketidaknyamanan warga,” ucap Idris yang dikonfirmasi, Kamis (31/3/2022).
Dia mengaku, setelah tahap pengerjaan pipa tersebut pihaknya akan segera mendistribusikan aliran air ke rumah warga. Khususnya di wilayah terdampak, baik di Kecamatan Tamalanrea dan Biringkanaya, Kota Makassar.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar