Logo Sulselsatu

Peningkatan Kapasitas, TP PKK Kota Makassar Gelar Bimtek dan TOT

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Kamis, 31 Maret 2022 18:11

TP PKK Kota Makassar Gelar Bimtek dan TOT (Ist)
TP PKK Kota Makassar Gelar Bimtek dan TOT (Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Penggerak PKK Kota Makassar, gelar bimbingan teknis (Bimtek) dan Training of Trainer (TOT) bagi pengurus TP PKK Kecamatan dan Kelurahan se Kota Makassar.

Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Jusuf Ismail menekankan pentingnya peningkatan kapasitas bagi pengurus TP PKK, sebagai teladan di wilayahnya masing-masing.

“Kita harus cerdas, khususnya untuk menyikapi kondisi saat ini, sehingga 10 program pokok PKK dapat terlaksana, demikian pula untuk mendukung program pemerintah kota Makassar,” ujar ibu Indira.

Baca Juga : Indira Yusuf Ismail Pamit ke Pengurus TP PKK Makassar, Begini Pesannya

Dengan adanya Bimtek dan TOT, diharapkan dapat memberikan peningkatan kapasitas pemahaman dibidang pendidikan, kesehatan, dan perekonomian masyarakat, melalui 10 program pokok PKK, guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Indira Jusuf Ismail juga mengingatkan kepada ketua TP PKK Kecamatan dan Kelurahan se Kota Makassar untuk lebih menertibkan pendataan datawisma di wilayah masing-masing.

“Baru saja kita melakukan study tiru ke DKI Jakarta, untuk memantapkan pendataan datawisma kita, dengan penggunaan IT. Kelengkapan datawisma memiliki fungsi yang sangat penting, agar berbagai program dapat lebih tepat sasaran,” lanjutnya.

Baca Juga : TP PKK Makassar Gelar Rapat Koordinasi, Evaluasi Capaian Kinerja Tahun 2024

Penggunaan IT dalam pendataan datawisma menjadikan data lebih sistematis, serta meminimalisir berbagai kendala yang dihadapi kader saat mendata.

Selain itu, Indira Jusuf Ismail juga berharap memasuki bulan suci Ramadhan, kebutuhan pangan dapat terkendali dan terpenuhi. Adapun jika terjadi kelangkaan seperti halnya kelangkaan minyah goreng, saat ini diharapkan sebagai TP PKK yang tangguh, harus mampu berkreasi, sehingga kebutuhan keluarga tetap terpenuhi.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video21 April 2025 22:49
VIDEO: Bikin Heran, Bule Korban Pencurian Minta Maaf ke Pelaku yang Masuk Penjara
SULSELSATU.com – Momen lucu saat korban dan pelaku pencurian dipertemukan oleh pihak kepolisian. Konstantin Bazrov, warga negara asing (WNA) asa...
Hukum21 April 2025 21:33
Kanwil Kemenkumham Sulsel Siap Sukseskan Seleksi PPPK Tahap II Tahun 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Selatan menyatakan kesiapan penuh dalam menyukseskan pela...
Ekonomi21 April 2025 21:13
Cerminan Kartini Masa Kini, Ini Mantri Perempuan BRI Yang Pantang Menyerah dalam Memberdayakan Pengusaha Mikro
SULSELSATU.com, LOMBOK – Peringatan Hari Kartini yang jatuh setiap 21 April adalah momen yang menandai perjuangan perempuan dalam mencapai kesetaraa...
OPD21 April 2025 21:10
Momentum Hari Kartini, Andi Nirawati Terpilih sebagai Ketua Kaukus Perempuan Parlemen Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, anggota DPRD Sulawesi Selatan, Andi Nirawati, resmi didaulat sebagai Ketua Kau...