Logo Sulselsatu

Peningkatan Kapasitas, TP PKK Kota Makassar Gelar Bimtek dan TOT

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Kamis, 31 Maret 2022 18:11

TP PKK Kota Makassar Gelar Bimtek dan TOT (Ist)
TP PKK Kota Makassar Gelar Bimtek dan TOT (Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Penggerak PKK Kota Makassar, gelar bimbingan teknis (Bimtek) dan Training of Trainer (TOT) bagi pengurus TP PKK Kecamatan dan Kelurahan se Kota Makassar.

Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Jusuf Ismail menekankan pentingnya peningkatan kapasitas bagi pengurus TP PKK, sebagai teladan di wilayahnya masing-masing.

“Kita harus cerdas, khususnya untuk menyikapi kondisi saat ini, sehingga 10 program pokok PKK dapat terlaksana, demikian pula untuk mendukung program pemerintah kota Makassar,” ujar ibu Indira.

Baca Juga : Optimalisasi Program, TP PKK Makassar Gelar Bimtek Pendataan Potensi Keluarga

Dengan adanya Bimtek dan TOT, diharapkan dapat memberikan peningkatan kapasitas pemahaman dibidang pendidikan, kesehatan, dan perekonomian masyarakat, melalui 10 program pokok PKK, guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Indira Jusuf Ismail juga mengingatkan kepada ketua TP PKK Kecamatan dan Kelurahan se Kota Makassar untuk lebih menertibkan pendataan datawisma di wilayah masing-masing.

“Baru saja kita melakukan study tiru ke DKI Jakarta, untuk memantapkan pendataan datawisma kita, dengan penggunaan IT. Kelengkapan datawisma memiliki fungsi yang sangat penting, agar berbagai program dapat lebih tepat sasaran,” lanjutnya.

Baca Juga : Tim Paduan Suara TP PKK Kota Makassar Pukau Dewan Juri HKG PKK ke-52 di Solo

Penggunaan IT dalam pendataan datawisma menjadikan data lebih sistematis, serta meminimalisir berbagai kendala yang dihadapi kader saat mendata.

Selain itu, Indira Jusuf Ismail juga berharap memasuki bulan suci Ramadhan, kebutuhan pangan dapat terkendali dan terpenuhi. Adapun jika terjadi kelangkaan seperti halnya kelangkaan minyah goreng, saat ini diharapkan sebagai TP PKK yang tangguh, harus mampu berkreasi, sehingga kebutuhan keluarga tetap terpenuhi.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...