Logo Sulselsatu

Jelang Ramadhan, Disdag Makassar Gelar Operasi Pasar Minyak Curah di Pasar Sambung Jawa

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Kamis, 31 Maret 2022 15:59

Disdag Makassar Gelar Operasi Pasar Minyak Curah di Pasar Sambung Jawa (Ist).
Disdag Makassar Gelar Operasi Pasar Minyak Curah di Pasar Sambung Jawa (Ist).

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dinas Perdagangan Kota Makassar Gelar operasi pasar minyak curah bekerjasama Distributor Cv. Duta Abadi Jaya di Pasar Sambung Jawa jalan Hati Mulia Makassar, Kamis (31/03/2022).

Distributor Cv. Duta Abadi Jaya mendistribusikan minyak curah sebanyak 1000 liter dengan harga 13 ribu/liter.

Operasi pasar minyak curah dilaksanakan khusus untuk pedagang pasar Sambung Jawa dengan pembagian 10 liter/ pedagang, adapun persyaratan untuk mendapatkan pembagian minyak curah harus ada rekomendasi dari Kepala Unit Pasar setempat.

Baca Juga : Sambut HUT Kota Makassar ke-417, Disdag Gelar Operasi Pasar Murah

Dinas Perdagangan Kota Makassar Bidang Perdagangan, Andi Baso mengatakan kami dari Disdag Makassar melaksanakan operasi pasar bekerjasama Cv. Duta Abadi Jaya untuk membantu para pedagang yang ada di Pasar Sambung Jawa.

“Kami mendistribusikan kepada pedagang sebanyak 10 liter/pedagang, kami juga berharap kedepannya bisa mengadakan operasi pasar di pasar yang lainnya yang ada di Kota Makassar,” ujar Andi Baso

Hal senada juga di sampaikan kepala Unit Pasar sambung Jawa, Mansyur Toto mengungkapkan rasa terima kasih kepada Pemerintah Kota, khususnya Dinas Perdagangan Kota Makassar yang telah mendistribusikan minyak curah ke Pasar Sambung Jawa dengan harga 13 ribu/liter.

Baca Juga : Operasi Pasar Jelang Natal dan Tahun Baru di Makassar, Pj Gubernur Bahtiar Kunjungi Pasar Toddopuli

“Saya bersyukur karna langka dan mahalnya minyak goreng, kami Pasar Sambung Jawa dapat Pendistribusian minyak curah dari Dinas Peradangangan Kota Makassar dengan harga terjangkau 13 ribu/liter,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...