Logo Sulselsatu

Hari Kebudayaan Kota Makassar, Lurah Lakkang Harap Masyarakat Aktif Lestarikan Budaya

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Jumat, 01 April 2022 15:54

Peringatan Hari Kebudayaan tingkat Makassar di Kelurahan Lakkang (Ist)
Peringatan Hari Kebudayaan tingkat Makassar di Kelurahan Lakkang (Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menyuguhkan parade budaya pada peringatan hari kebudayaan tingkat Kota Makassar. Peringatan hari kebudayaan sendiri rutin di gelar sejak tahun 2018.

Peringatan hari kebudayaan tingkat Kota Makassar kali ini mengambil tema, warna-warni budaya. Kebudayaan yang jadi kekuatan keberagaman antar-umat beragama di Sulawesi Selatan. Tema tersebut diambil mengingat Kota Makassar punya beragam etnis.

Khusus di Kelurahan Lakkang, Peringatan Hari Kebudayaan tingkat Kota Makassar tak kalah meriahnya. Pakaian adat Sulawesi Selatan (Sulsel) tampil memukau dalam rangkaian kegiatan peringatan Hari Kebudayaan tingkat Kota Makassar.

Baca Juga : VIDEO: Detik-detik Warga di Lakkang Caddi Berhasil Tangkap Ular Piton

Tak hanya itu, berbagai makanan khas Sulawesi Selatan turut disajikan dalam parade kebudayaan di Kelurahan Lakkang.

Lurah Kelurahan Lakkang Irwan mengatakan, warga Lakkang sangat antusias dalam mensukseskan hari kebudayaan ini. Terbukti, sejak pagi warga lakkang berbondong-bondong ikut serta memeriahkan hari kebudayaan tingkat Kota Makassar ini.

Baca Juga : Sterilisasi Kantor Pelayanan, Camat Tallo Intruksikan Jajarannya Lakukan Penyemprotan Disinfektan

“Warga di Lakkang sangat Antusias memperingati hari kebudayaan tingkat Makassar, sejak pagi datang memakai pakaian adat khas Sulawesi Selatan,” ungkapnya.

Irwan mengaku peringatan hari kebudayaan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Sulawesi Selatan khususnya Makassar. Hal itu bukan tanpa alasan, kata dia, dengan peringatan hari kebudayaan ini, masyarakat secara sadar ikut berperan aktif melestarikan budaya. Khususnya lewat pakaian adat Sulawesi Selatan.

Baca Juga : VIDEO: Di Akhir Pidato, Plt Gubernur Sulsel Minta Pembangunan Jembatan Lakkang

“Sangat meriah dan bermanfaat karena dapat melestarikan budaya kita. Hari kebudayaan ini untuk mengangkat nilai-nilai budaya Kota Makassar, khususnya di Kelurahan Lakkang,” jelas Irwan.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video25 April 2025 20:38
VIDEO: Kebakaran Bengkel Motor di Dekat Stadion Gelora Mandiri Parepare
SULSELSATU.com – Sebuah bengkel motor terbakar di jalan menuju Stadion Gelora Mandiri pada Jumat sore. Kebakaran yang terjadi secara tiba-tiba itu s...
Ekonomi25 April 2025 20:17
Empat Program OJK Ultima 2.0 yang Baru Diluncurkan
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Pusat Inovasi OJK (OJK Infinity) 2.0 sebagai upaya merespons percepatan pengembangan ekosistem keuangan...
Bisnis25 April 2025 19:14
Spesial Yamaha Gear Ultima, PT SJAM Siapkan Gratis Perawatan Selama 3 Tahun
Yamaha Indonesia kembali menghadirkan pilihan kendaraan terbaru bagi pelanggan setia. Yamaha Gear Ultima, jajaran terbaru Generasi 125 dengan tagline ...
Berita Utama25 April 2025 18:42
Pilkada Telah Usai, Wabup Jeneponto Ajak Lawan Politiknya Bersatu Bangun Daerah
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Wakil Bupati Jeneponto, Islam Iskandar, mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk para rival politik dalam Pilkada 20...