Ingin Menolak Whatsapp Seseorang Tanpa Perlu Blokir Nomor, Begini Cara Mudahnya

Ingin Menolak Whatsapp Seseorang Tanpa Perlu Blokir Nomor, Begini Cara Mudahnya

SULSELSATU.com – Whatsapp adalah salah satu aplikasi populer yang digunakan banyak masyarakat untuk saling berkirim pesan. Setiap hari aplikasi ini diakses untuk saling berinteraksi.

Namun, terkadang ada pesan dari seseorang yang tidak diinginkan. Lewat aplikasi ini, jika ingin menghindari pesan dari seseorang yang tidak diinginkan tidak perlu untuk diblokir.

Cara mudah yang bisa digunakan adalah dengan menanfaatkan fitur arsip pesan. Lewat fitur arsip pesan ini, pengguna Whatsapp dapat menghindari pesan tanpa ada notifikasi yang mengganggu.

Lewat fitur arsip ini, pesan dari kontak tertentu akan dalam keadaan mute meski ada pesan masuk. Sehingga, tidak akan ada notifikasi masuk di percakapan Whatsaap teratas.

“Arsip di WhatsApp memungkinkan mengatur pesan pribadi dan memprioritaskan chat penting. Arsip chat akan tetap diarsipkan dan mute namun kamu tetap bisa mengubahnya kembali,” tulis WhatsApp dalam akun Twitternya dikutip dari Beautynesia, Selasa, (19/4/2022).

Cara Manfaatkan Fitur Arsip Pesan

Buka WhatsApp sampai pada tampilan pesan masuk

Tekan lama pada salah satu pesan

Pilih dan tekan box dengan gambar panah masuk (arsip)

Kolom pesan diarsipkan akan ada pada bagian atas tampilan chat WhatsApp, tapi ini tidak akan mengganggumu. Fitur ini akan membuat pesan tetap dalam keadaan mute.

Cara Membatalkan Fitur Arsip Pesan

Buka WhatsApp

Buka kolom pesan ‘Diarsipkan’

Tekan lama pada pesan tersebut

Pilih dan tekan box dengan gambar panah ke atas atau keluar (batal arsip).

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga