Logo Sulselsatu

Kebarakan Ruko di Makassar, Damkar Turunkan 22 Truk Pemadam

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 20 April 2022 22:31

Kebakaran ruko terjadi di Jalan Sulawesi Makassar (dok. Kompas)
Kebakaran ruko terjadi di Jalan Sulawesi Makassar (dok. Kompas)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kebakaran terjadi disalah satu ruko di Jalan Sulawesi, Makassar. Kebarakan yang terjadi pada 20 April 2022 itu membutuhkan 22 truk pemadam untuk menjinakkan api.

“Armada pemadam kebakaran sudah diturunkan, termasuk Carester (Care Emergency Center) Ujung Tanah turut melakukan pemadaman di bagian lantai paling atas,” kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar, Hasanuddin dikutip Antara.

Menurut dia, dinas menerima informasi mengenai kebakaran di bangunan ruko yang sedang direnovasi di kawasan Jalan Sulawesi pada pukul 11.14 WITA.

Baca Juga : Hingga September, 156 Kebakaran Terjadi di Makassar, Kerugian Capai Rp35,3 miliar

Lebih lanjut, Hasanuddin menjelaskan, setelah menerima laporan mengenai kejadian itu, dinas mengerahkan petugas dan mobil pemadam kebakaran ke lokasi ruko yang berhadapan dengan Pelabuhan Peti Kemas.

Warga di sekitar lokasi kejadian kebakaran melapor ke dinas setelah melihat api dan asap mengepul dari bagian atas dan belakang bangunan ruko tersebut.

“Kami yang tak jauh dari lokasi segera melaporkan dan menelepon pihak Pemadam Kebakaran Makassar,” kata Syerli, warga yang tinggal di kawasan Jalan Sulawesi.

Baca Juga : Rumah Mewah di Makassar Terbakar, Satu Orang Tewas

Sementara itu, Komandan Peleton Petugas Pemadam Kebakaran Makassar, Akbar mengatakan, kejadian kebakaran itu tidak sampai menimbulkan korban jiwa.

Menurutnya, polisi masih menyelidiki penyebab bangunan ruko di Jalan Sulawesi terbakar.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...