Logo Sulselsatu

BRI Fasilitasi 2.190 Seat Mudik Gratis Bagi Masyarakat

Asrul
Asrul

Rabu, 27 April 2022 12:21

istimewa
istimewa

SULSELSATU.comBRI terus berkomitmen memberikan nilai lebih bagi stakeholder-nya, dalam hal ini kepada masyarakat dan nasabah bank terbesar di Tanah Air Indonesia. Dalam momentum mudik Lebaran 2022 ini, sebanyak 2.190 masyarakat difasilitasi oleh perseroan untuk mudik gratis ke sejumlah kota tujuan di Pulau Jawa.

Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari penyelenggaraan “Mudik Sehat Bersama BUMN 2022” yang ditujukan untuk mendukung program pemerintah dalam meningkatkan pelayanan, kelancaran, dan keselamatan masyarakat pada masa angkutan Lebaran 2022.

“Kuota pemudik kami siapkan sebanyak 45 armada bus dengan sejumlah kota tujuan di pulau Jawa. BRI mendukung upaya pemerintah dalam memberikan fasilitas mudik yang sehat dan aman bagi masyarakat. Hal ini merupakan wujud nyata dari komitmen kami menghadirkan value lebih bagi seluruh masyarakat termasuk nasabah kami,” ujarnya.

Baca Juga : Dari Desa ke Kancah Nasional, BRI Berdayakan Kacang Nepo Menjadi Camilan Khas yang Diminati

Secara bersama-sama kick off “Mudik Sehat Bersama BUMN” dilaksanakan di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada 27 April 2022. Acara ini dibuka oleh Presiden RI, Jokowi dan Menteri BUMN RI, Erick Thohir dan diikuti perwakilan BUMN yang terlibat dalam program ini.

Catur menekankan bahwa program ini dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat karena masih dibayangi pandemi. Peserta mudik diharapkan sudah mendapatkan vaksin booster atau minimal vaksin kedua.

Untuk program mudik gratis tahun ini, terdapat 3 rute yang akan dilalui pemudik-pemudik BRI. Pertama, rute Jakarta-Yogyakarta via jalur Selatan. Kedua, rute Jakarta – Wonogiri via Tol Pantura, serta terakhir adalah rute Jakarta-Surabaya.

Baca Juga : Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI

Program ini pun dibarengi dengan aktivitas vaksinasi booster bagi pemudik yang baru mendapatkan vaksin kedua. Selain itu, untuk memberikan rasa aman dan nyaman peserta program mudik gratis juga mendapatkan asuransi jiwa dari BRILife secara gratis.

“Semoga para pemudik bisa menjalankan libur lebaran dengan aman, selamat dan dapat berkumpul dengan keluarga dan handai taulan,” tegas Catur.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 19:17
Makassar Talent Expo 2024 Hadirkan Semangat Bangkit dari Timur Memberdayakan Bangsa
Makassar Talent Expo 2024 hadir sebagai ajang inspiratif untuk menggali, memberdayakan, dan menghubungkan talenta lokal dengan peluang besar....
News25 November 2024 18:45
Kalla Rescue Latihan Intensif Tingkatkan Keahlian Respon Tanggap Darurat Bencana
Kalla Rescue memperkuat komitmennya terhadap kesiapsiagaan menghadapi resiko bencana dan situasi darurat melalui berbagai pelatihan....
Otomotif25 November 2024 16:21
New Honda Scoopy Kini Ready di Sulsel, Ada Promo Potongan Tenor Sampai 7 Kali
AHM telah melakukan 5 kali pengembangan untuk Honda Scoopy sejalan dengan tren terkini. Model skutik Honda yang hadir sejak tahun 2010 ini meluncurkan...
Hukum25 November 2024 15:38
Kanwil Kemenkumham Sulsel Siap Sukseskan Pilkada Serentak 2024 di TPS Khusus Lapas-Rutan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Menyambut pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 yang akan digelar pada 27 November 2024, Kepala Div...