Logo Sulselsatu

Wali Kota Danny Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Keluarga Soppeng

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Rabu, 11 Mei 2022 07:40

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto (Danny Pomanto) mengajak seluruh warga Soppeng baik yang menetap di Makassar maupun di kabupaten Soppeng untuk bersama – sama membangun Kota Makassar.

Hal tersebut disampaikan Danny dihadapan warga kabupaten Soppeng saat menggelar halal BI halal bersama Dewan Pimpinan Pusat Kerukunan Keluarga Soppeng (DPP – KKS) Kota Makassar, di Diamond Ballroom Hotel Myco. Selasa malam (10/5/2022).

Menurutnya saat ini, kontribusi warga Soppeng terhadap pembangunan di Kota Makassar memiliki peran yang begitu besar.

Baca Juga : Sempat Gagal di Tahun 2020, Pemkot Makassar Kembali Raih WTP dari BPK RI Di Bawah Kepemimpinan Danny Pomanto

“Hasilnya pada periode pertama pertumbuhan ekonomi Makassar 6,8 persen, namun setelah dua tahun terkontraksi minus menjadi 1,2 Trilyun namun kemudian rebound menjadi 4,47 naik setelah 2021,” ucap Danny.

Bahkan menurutnya bidang pendidikan dan kesehatan mengalami peningkatan mutu pelayanan mencapai angka 82,66 persen.

“Tentunya ini tidak akan tercapai dengan sendirinya tanpa adanya peran dan kontribusi warga Soppeng yang berada di Kota Makassar,” ujar Danny.

Baca Juga : Danny Paparkan Inovasi Pemkot Makassar Pada Agenda Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Kabupaten Kota

Danny menambahkan dengan kondisi Makassar sebagai kota besar, yang memiliki berbagai macam persoalan. Dirinya akan membentuk tim pentahelix

“Tim Pentahelix memiliki 24 program strategis yang masing masing memiliki unsur, olehnya itu Izinkan saya bermohon kepada ketua KKS, siapa yang akan direkomendasikan ke tim ke Pentahelix itu,” ujar Danny dihadapan warga Soppeng.

Selain itu Danny juga menjelaskan bahwa Makassar saat ini, telah memasuki era dunia baru dengan meluncurkan Makassar Metaverse.

Baca Juga : Hadiri Perayaan Nyepi, Wali Kota Makassar Minta Penguatan Ummat Dan Jagai Anakta’

“Tanggal 17 Agustus nanti, kita rilis konten pertama Metaverse, bersama alat transportasi Como’,” beber Danny.

Acara Halal bI Halal juga dihadiri Bupati Soppeng dan seluruh pengurus baik DPP, DPD, DPW, KKS. serta tokoh masyarakat kabupaten Soppeng.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...