Logo Sulselsatu

Pasar Murah BUMN Berikan Solusi Dapatkan Sembako Murah Bagi Masyarakat

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 13 Mei 2022 18:32

Pasar murah BUMN di Kota Palopo oleh BUMN (ist)
Pasar murah BUMN di Kota Palopo oleh BUMN (ist)

SULSELSATU.com – Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memghadirkan pasar murah di Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel). Pasar murah ini menyiapkan 3.000 paket sembako murah bagi masyarakat.

Menteri BUMN, Erick Thohir menegaskan, penyelenggaraan pasar murah sembako di sejumlah daerah merupakan salah satu solusi serta wujud kepedulian BUMN terhadap masyarakat yang sempat kesulitan mendapatkan sembako murah.

Kementerian BUMN gencar mengadakan kegiatan pasar murah disejumlah daerah sebagai salah satu solusi bagi masyarakat.

Baca Juga : Erick Thohir Sebut Pemberdayaan UMKM BRI Jadi Lokomotif Ekonomi Pro-Rakyat

“Pemerintah, dalam hal ini Kementerian BUMN yang dipimpin Pak Erick Thohir, hadir dengan program pasar murah di kota Palopo. Ini untuk membantu meringankan beban masyarakat dan juga menjawab kebutuhan masyarakat akan ketersediaan bahan pokok yang murah” tegas Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga, Kamis (12/5/2022).

Ia menjelaskan, Kementerian BUMN memberi apresiasi kepada PT Pertamina (Persero) dan BUMN yang ada di Kota Palopo. Kolaborasi antar BUMN mengadakan pasar murah ini menunjukkan kepedulian BUMN kepada masyarakat.

“Kegiatan pasar murah BUMN yang dilakukan di kota Palopo, disambut dengan antusias oleh warga yang didominasi para ibu rumah tangga. Warga menyambut gembira adanya kegiatan pasar murah BUMN,” bebernya.

Rahmawati Sibulo, salah satu warga kota Palopo yang hadir mengikuti kegiatan pasar murah mengungkapkan rasa terima kasihnya.

“Saya bersyukur dan terima kasih atas adanya pasar murah yang dilakukan BUMN. Kami terbantu dengan paket sembako yang murah dibanding harga yang ada di pasaran,” ungkap Rahmawati Sibulo.

3000 Paket sembako murah disiapkan BUMN, dijual senilai Rp70 ribu per paket. Terdiri dari 5 kg beras, 1 liter minyak goreng dan 1 kg gula pasir.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar07 Mei 2025 16:18
Efisiensi Anggaran Jadi Prioritas, Pemkot Makassar Tunda Sejumlah Proyek Fisik
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin menegaskan komitmennya untuk melak...
Aneka07 Mei 2025 14:19
Ratusan Biker Sulsel Riding ke Puncak Malino Rayakan Satu Dekade NMAX
Perayaan satu dekade NMAX di Indonesia yang bertajuk NMAX Experience: Ride A Decade oleh para biker MAXI Yamaha masih terus berlangsung di berbagai ko...
Bisnis07 Mei 2025 13:50
Indosat dan Wadhwani Foundation Siapkan Talenta Muda Lewat Pelatihan Berbasis AI
Memperingati Hari Pendidikan Nasional, Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) bekerja sama dengan Wadhwani Foundation (WF) meluncurkan program p...
News07 Mei 2025 13:34
Tiket Terjual Habis, 20 Ribu Pengunjung Siap Semarakkan Digiland 2025
TelkomGroup kembali menyelenggarakan Digiland 2025, perhelatan tahunan yang menjadi wadah kolaborasi teknologi, olahraga, edukasi, hingga hiburan dala...