Logo Sulselsatu

Aparat Polsek Manggala Amankan Empat Pelaku Balap di Pekuburan Cina Makassar

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Senin, 23 Mei 2022 15:11

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Polsek Manggala, Polrestabes Makassar mengamankan 3 unit sepeda motor yang digunakan para pelaku balap liar di lokasi pekuburan cina Jalan Antang Raya kelurahan Antang Kecamatan Manggalal, Minggu (22/5/2022) sore Kemarin

Kapolsek Manggala Kompol Edhy Supriady, mengatakan bahwa penanganan kasus balap liar yang didominasi kalangan pelajar ini, sudah ditangani sejak beberapa bulan terakhir.

Lanjut Kapolsek, secara rutin Polsek Manggala melaksanakan patroli ke kawasan yang kerap dijadikan lokasi balap liar, diantaranya jalan Waduk Tunggu Pampang yang berada di kelurahan Bitoa dan lokasi pekuburan cina di kelurahan Antang.

Baca Juga : Polsek Manggala Diminta Sigap Usut Pelaku Pencurian Uang Ratusan Juta

“Saat anggota kita patroli di lokasi pekuburan cina ternyata ada kegiatan balap liar yang dilakukan anak anak remaja sehingga pelaku dan sepeda motornya kita amankan” ucap Kapolsek.

Dia menyebutkan ada 4 orang pelaku balap liar serta 3 unit sepeda motor diamankan oleh petugas. Untuk selanjutnya ke empat pelaku tersebut dilakukan pembinaan oleh Unit Binmas dengan didampingi oleh orang tua atau walinya.

Sementara itu barang bukti ranmor yang digunakan balap liar dibawa ke Polrestabes Makassar untuk proses tilang dan akan dikandangkan selaman tiga bulan sesuai dengan instruksi Kapolrestabes Makassar.

Baca Juga : VIDEO: Pelaku Balap Liar Dihukum Tidur di Tanah dan Tirukan Suara Knalpot Bising

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...